KPK Memanggil Figur Berintegritas untuk Maju Seleksi Capim dan Dewas 

KPK Memanggil Figur Berintegritas untuk Maju Seleksi Capim dan Dewas 

KPK Memanggil Figur Berintegritas untuk Maju Seleksi Capim dan Dewas -Tangkapan layar-

BACA JUGA:KPK Tetapkan 21 Tersangka Kasus Suap Dana Hibah Pemprov Jatim

BACA JUGA:Pansel Sebut 107 Orang Pendaftar Capim dan 87 Calon Dewas KPK  

Sebagai informasi, proses seleksi Capim dan Dewas KPK akan dibuka mulai 26 Juni hingga 15 Juli 2024. 

Adapun sejumlah kriteria telah ditetapkan untuk para calon, antara lain latar belakang pendidikan dan pengalaman yang relevan; bebas dari afiliasi partai politik; dan patuh terhadap Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN). Pendaftarannya dapat dilakukan melalui laman https://apel.setneg.go.id. 

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Ketua Panitia Seleksi (Pansel) Capim dan Dewas KPK 2024 Arif Satria, turut menyampaikan perkembangan terkait dengan seleksi yang sedang berlangsung. 

Ia menyampaikan bahwa per hari Jumat, 12 Juli 2024 pukul 12.30, tercatat 682 akun yang registrasi dengan total pendaftar Capim sebanyak 107 orang (105 laki-laki, 2 perempuan) dan Cadewas sebanyak 87 orang (76 laki-laki, 11 perempuan). 

BACA JUGA:Jaksa KPK Pikir-Pikir Dulu Atas Vonis SYL 

BACA JUGA:4 Anggota DPRD Jatim Tersangka, Mantan Penyidik KPK: Hukum Tak Berkaitan Konstelasi Politik

“Dari data ada 682 orang yang tertarik dan mempersiapkan diri untuk mendaftar baik sebagai Capim atau Cadewas. Dengan antusias ini, menunjukkan bahwa optimisme terhadap lembaga ini perlu dibangun,” kata Arif. 

Menurutnya, pemberantasan korupsi adalah agenda penting yang membutuhkan komitmen bersama. 

Mewakili pansel, Arif mengajak masyarakat untuk turut serta mengawal seleksi capim ini, sehingga nantinya lembaga KPK dapat dipimpin oleh orang yang kredibel, berintegritas, dan bersih dari segala konflik kepentingan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: