Diam-diam Andre Taulany Gugat Cerai Istrinya di PA Tigaraksa
PA Tigaraksa memberi tempo waktu kepada Andre Taulany dan Rien Wartia Trigina untuk mengajukan banding kepada Andre Taulany dan Rien jika ingin tetap kukuh bercerai sampai 3 Oktober 2024 -instagram-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Andre Taulany menggugat cerai istrinya, Rein Wartia Trigina di Pengadilan Agama Tigaraksa. Sang pelawak dan mantan vokalis grup band Stinky ini mendaftarkannya pada 4 April 2024.
Kabar perceraian Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina dibenarkan oleh Humas Pengadilan Agama Tigaraksa, Ummi Azma.
BACA JUGA:Sule Curhat ke Andre Taulany Sudah Tak Laku Lagi Tampil di TV, Ogah Diroasting Kiky Saputri
BACA JUGA:Oki Rengga dan Andre Taulany Baik-Baik Saja, Sempat Viral saat Meninggalnya Babe Cabita
"Untuk nama Andreas Taulany bin RNI Haumahu itu memang benar ajukan permohonan cerai talak terhadap istrinya Rein Wartia Trigina binti Yulius Antony di PA Tigaraksa tanggal 4 April 2024," katanya, dikutip Rabu 7 Agustus 2024.
Andre Taulany Sudah gugat Cerai Rien Wartia Trigina 4 Bulan yang Lalu, Kok Bisa?-@andretaulany-Instagram
"Untuk detail saya tidak bisa menerangkan karena perkara cerai itu adalah perkara tertutup untuk umum. Yang pasti memang ada perkara yang diajukan oleh saudara Andre Taulany," sambungnya.
BACA JUGA:Oki Rengga Ungkap Alasan Marahi Pengendara Mobil saat Meninggalnya Babe Cabita, Sebut Andre Taulany
BACA JUGA:Andre Taulany Ingatkan Ndank Jangan Ungkit Jasa Membesarkan Stinky
Lebih lanjut, Ummi Azma mengatakan bahwa Andre Taulany dan Rein Wartia Trigina sudah melakukan mediasi. Hanya saja, Ummi Azma tidak menjelaskan secara lebih detail.
"Mediasi sudah, yang saya terima ngggak bisa menyampaikan detailnya karena sudah melalui tahapan-tahapan dan saya nggak bisa kasih detail," ungkapnya.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: