Siuuubscriber! Saluran YouTube Cristiano Ronaldo Tembus 10,6 Juta Subscribers, Ini Isi Konten Perdananya
Cristiano Ronaldo akhirnya resmi memiliki saluran YouTube dengan nama akun UR - Cristiano-cristiano/Instagram-
Keputusan pensiun memang belum dibuat oleh eks bintang Manchester United itu. Namun di usia kepala empat saat ini, karier sepak bola Ronaldo hanya mengitung jari saja.
Sumber pendapatan Ronaldo diketahui tak hanya dari gaji sebagai pemain. Tetapi banyak sponsor atau iklan yang menjadi income bagi pesepakbola asal Portugal itu.
BACA JUGA:Waduh! Cristiano Ronaldo Dilarang Buat Kanal YouTube Pribadi, Kenapa?
BACA JUGA:Naksir Jersey Asli Cristiano Ronaldo Milik Atta Halilintar, Richard Lee Berani Bayar Rp10 Miliar
Tak terhitung berbagai brand dunia sudah sering endorsement dan menjadikan Ronaldo sebagai brand ambassador produk.
Mulai dari iklan shampo sampai bintang iklan untuk sebuah e-commerce menjadi pundi-pundi kekayaan.
Kemudian Ronaldo juga memiliki sejumlah lini bisnis mulai dari produk parfum sampai celana dalam pria dengan label CR7.
Selain jago mencetak gol dan mengukir rekor, ketampangan yang dimiliki Ronaldo tak bisa dipungkiri menjadi magnet sumber rezekinya.
BACA JUGA:MU Resmi Lepas Donny van de Beek ke Girona, Dijual Setara Gaji Ronaldo!
BACA JUGA:Cristiano Ronaldo Disebut Tak Bantu Portugal, Komentator: Gunanya Dia Apa?
Semua dilakoni Ronaldo dengan memanfaatkan kemajuan teknologi, seperti platform berbagai media sosial digunakannya untuk mengais rezeki untuk keempat anaknya.
Sehingga saluran resmi YouTube dengan jumlah pengikut hingga 10,6 juta, tak dipungkiri sumber pendapatan Ronaldo akan terus mengalir.
Tapi yang menarik Ronaldo pernah mengaku selepas pensiun dari sepak bola ia akan tetap bergelut di industri terbesar di dunia ini sebagai pelatih.
Namun belum diketahui apakah ia sudah mengambil lisensi kepelatihan sehingga ketika masa pensiunnya tiba, Ronaldo tak butuh lama untuk menganggur.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: