6 Artis Maju Pilkada 2024, Rano Karno, Gilang Dirga, hingga Jeje Govinda
Daftar artis yang maju di Pilkada 2024.--Instagram @si.rano @gilangdirga
Nama Rano Karno menjadi perbincangan publik setelah muncul seiring dengan rumor Anies Baswedan akan diusung oleh PDIP untuk Pilkada Jakarta 2024.
BACA JUGA:Maju Pilkada DKI 2024, Total Harta Kekayaan Ridwan Kamil Sebesar Rp 22 Miliar, Ini Rinciannya!
Namun, pada Selasa, 27 Agustus 2024, Anies dipastikan batal diusung oleh PDIP.
Rano Karno pun resmi mendaftarkan diri sebagai calon wakil gubernur Bersama Pramono Anung dalam Pilkada Jakarta 2024 dari Partai PDIP.
Pramono Anung-Rano Karno resmi mendaftarkan diri ke KPU Jakarta pada Kamis, 28 Agustus 2024 dengan setelan baju khas Betawi dan naik oplet.
2. Krisdayanti
Penyanyi senior Krisdayanti maju dalam Pilkada Kota Batu.
BACA JUGA:Berpengalaman di Pemerintahan, Ini Janji Pramono-Rano Karno Jika Menang Pilkada Jakarta 2024
Krisdayanti maju menjadi calon wali kota didampingi oleh Kresna Dewanata Phrosakh yang diusung oleh PDIP dan Partai NasDem.
Krisdayanti-Kresna resmi mendaftar ke KPU Kota Batu pada Rabu, 28 Agustus 2024 dengan menggunakan mobil jip.
3. Vicky Shu
Vicky Shu menjadi artis yang maju di Pilkada 2024 selanjutnya.
Ia maju menjadi calon wakil bupati di Pilkada Kabupaten Cilacap 2024 mendampingi Awaluddin Muuri.
BACA JUGA:Usai Riza Patria Mundur Pilkada, Marshel Widianto Kunjungi DPC Gerindra Tangsel
Keduanya diusung oleh Partai Gerindra, Partai NasDem, dan PPP.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: