Takjub! Potret Mees Hilgers Pose dengan Bendera Merah Putih Usai Tahan Imbang MU di Olf Trafford
Potret Mees Hilgers pose dengan WNI sembari membentangkan bendera Indonesia-@faktabola/X-
Hilgers sempat nyaris merugikan timnya di babak pertama karena gagal membuang jauh bola yang disundul oleh Lisandro Martinez.
Beruntung sang kiper Unnerstall sigap terhadap bola yang membuahkan sepakan pojok bagi MU.
Di babak kedua dalam situasi sepakan pojok bagi MU, Hilgers mampu berduel udara dengan Joshua Zirkzee dan Harry Maguire.
BACA JUGA:DPR Setujui Permohonan Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders: Berlanjut ke Paripurna
Pose dengan Bendera Merah Putih Indonesia
Beredar sebuah potret memperlihatkan Warga Negara Indonesia (WNI) yang menonton langsung MU vs FC Twente di Old Trafford.
Sebelum pertandingan dimulai WNI itu tampak berpose dengan Hilgers lengkap dengan membentangkan bendera Merah Putih Indonesia.
Kemudian potret lainnya menunjukkan Hilgers kembali berpose dengan dua orang WNI di dalam lapangan Old Trafford setelah pertandingan kedua tim berakhir dengan skor imbang 1-1.
Potret tersebut pun membuat takjub masyarakat Indonesia di media sosial.
BACA JUGA:Proses Naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Dikebut DPR RI
"Masih gak nyangka timnas Indonesia punya bek berkualitas, duet sama bang Jay (Jay Idzes) apa gak menyala tuh timnas Indonesia belum lagi ada bang Paes (Maarten Paes)," tulis akun @HasanUbydllh.
"Supporter MU dari Indonesia dukung Mees dalam hati, ya begitulah emang sulit yang penting jika pun gol atau kalah bukan Mees penyebabnya, namun hasilnya imbang dan Mees sukses hadang aksi Mainoo...," tulis akun @MIr.
"Orangnya murah senyum, maennya dingin tanpa kompromi. Dia kantongin semua penyerang MU," tulis akun @tkngopiganteng.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: