Siaran 40 Jam Nonstop, Marco Randy dan Sarah Tobing Pecahkan Rekor

Siaran 40 Jam Nonstop, Marco Randy dan Sarah Tobing Pecahkan Rekor

Dua penyiar radio, Marco Randy dan Sarah Tobing berhasil menghadapi tantangan mencoba memecahkan rekor siaran terlama yaitu 40 jam nonstop, pada 30 September hingga 1 Oktober 2024. -ist-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Dua penyiar radio, Marco Randy dan Sarah Tobing berhasil menghadapi tantangan mencoba memecahkan rekor siaran terlama yaitu 40 jam nonstop, pada 30 September hingga 1 Oktober 2024. Apa sih rahasianya?

Adapun pada pemecahan rekor baru ini, Marco Rendy dan Sarah Tobing mendapatkan dukungan kesehatan yang tepat dalam membantu tubuh tetap bugar dan fokus, untuk memastikan tantangan ini bisa dilalui dengan meminimalkan risiko kesehatan. 

Dokter dari IVtamins, dr Andrew Lienata, Dipl. AAAM, menjelaskan siaran selama 40 jam tanpa henti akan menguji fisik dan mental, dengan risiko dehidrasi, kelelahan, dan penurunan fokus. 

BACA JUGA:Keren! KAI Cetak Dua Rekor MURI Pada Rangkaian Perayaan HUT ke-79

Lebih dari itu, dr Andrew juga mengatakan bahwa duduk terlalu lama dapat menyebabkan ketegangan otot, sementara kurang tidur mempengaruhi konsentrasi dan suasana hati. 

"Untuk menjaga performa, penting bagi para penyiar tetap terhidrasi, mendapat nutrisi yang cukup, dan menjaga daya tahan tubuh agar risiko kelelahan dan gangguan kesehatan dapat diminimalkan sepanjang siaran," ujar dr. Andrew dalam paparannya dikutip pada Selasa, 15 Oktober 2024.

Kesehatan merupakan investasi terbaik untuk masa depan, memastikan tubuh tetap kuat dan fit menjadi hal yang seharusnya dipersiapkan sebelum melakukan aktivitas ekstrem, seperti yang dilakukan dua penyiar ini. 

"Kesehatan adalah investasi terbaik. Dengan layanan IVtamins yang dipersonalisasi, seperti IV Rehydrate  untuk menghidrasi tubuh dan IV Power untuk memberikan energi, kami memastikan tubuh tetap kuat bahkan di tengah aktivitas ekstrem seperti siaran 40 jam ini," jelasnya. 

Lebih lanjut, dr. Andrew menjelaskan dengan menjaga kebugaran tubuh, itu juga berarti mencintai diri sendiri atau self-love. 

BACA JUGA:Mitra 13 Komisi DPR RI Tunggu Prabowo Umumkan Menteri

"Self-love berarti merawat kesehatan dan kebugaran. IVtamins hadir untuk menyediakan solusi kesehatan yang dipersonalisasi, mendukung performa dan stamina, terutama bagi anak muda yang sibuk mengejar mimpi," pungkasnya.

Sebelumnya, rekor muri siaran terlama ini dilakukan oleh Indy Barends dan Farhan tercatat melakukan siaran selama 32 jam, serta Gofar Hilman yang memecahkan rekor 34 jam secara solo.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads