RSCM Hadirkan Teknik Operasi dengan Teknologi Robotik, Berapa Sih Tarifnya?

RSCM Hadirkan Teknik Operasi dengan Teknologi Robotik, Berapa Sih Tarifnya?

RSCM Hadirkan Teknik Operasi dengan Teknologi Robotik, Berapa Sih Tarifnya?-Disway/Hasyim Ashari-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo telah menghadirkan teknologi robotik canggih untuk melakukan prosedur bedah (operasi).

Teknologi robotik menjawab kebutuhan akan teknik bedah minim invasif, yang semakin diminati oleh pasien karena menawarkan pemulihan yang lebih cepat, resiko komplikasi yang rendah.

BACA JUGA:Polisi Sebut Bakal Periksa Dokter RSCM yang Diduga Aborsi Anak Nikita Mirzani

BACA JUGA:Lolly Jalani Visum Tambahan di RSCM Hari Ini, Polisi: Perlu Ada Observasi dan Kesimpulan

Serta tingkat rasa sakit yang lebih sedikit dibandingkan dengan metode konvensional.

Tarif Operasi Teknologi Robotik di RSCM

dr. Wifanto Saditya Jeo selaku dokter Spesialis Bedah Digestif RSCM dan Kepala Instalasi Bedah Pusat mengatakan bahwa pihaknya sudah menyusun soal tarif teknologi robotik.

dr. Wifanto Saditya Jeo berharap tarif tersebut bisa memperluas jaringan hingga mencapai ke seluruh lapisan masyarakat.

BACA JUGA:SMPN 8 Tangsel Lockdown Imbas Cacar Air Massal, Ketua PB IDI: Harus Langsung Surveillance

BACA JUGA:Simak Baik-baik Penjelasan Mengapa Bocil Banyak Cuci Darah di RSCM

"RSCM akan menyusun tentunya tadi kan indikasi, tarif, agar masyarakat bisa mencapai dengan alat yang baru ini ada kalkulasinya," ujar dr. Wifanto ditemui di RSCM Kencana, Kamis 24 Oktober 2024.

"Dengan demikian, nanti kita akan menyusun tarif ataupun biaya yang harus dikeluarkan sehingga kita bisa memperluas jaringan dan ke masyarakat," tambahnya.

Lebih lanjut, dr. Wifanto Saditya Jeo juga akan membuka donasi untuk alat teknologi robotik tersebut. Pasalnya, jika harus membeli alatnya begitu mahal harganya yang ditaksir mencapai Rp60 juta hingga Rp100 juta.

Jadi kita juga ada seperti sumbangan atau donasi untuk alatnya. Kalo kita beli alatnya itu satu alat bjsa Rp60 juta, Rp100 juta dan itu bisa dipakai beberapa kali," tuturnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads