Profil Khadija Omar, Sosok Miss Somalia Jadi Finalis Miss Universe Hijab Pertama, Ternyata Lahir di Pengungsian
Profil Khadija Omar yang menjadi finalis Miss Universe berhijab pertama.--Instagram @khadija.omarr
Sosoknya menjadi bukti bagi gadis-gadis muda muslim yang gigih dalam melakukan perubahan.
BACA JUGA:Profil Candra Kusuma, Sosok Anggota DPRD Kabupaten Bogor yang Diduga Selingkuh dan Telantarkan Anak
Sebagai perempuan tangguh, Khadija memiliki berbagai talenta yang menginspirasi mulai dari model kecantikan, influencer, dan retoucher.
Wanita berusia 23 tahun itu diketahui memiliki hobi di bidang fotografi dan kerap mengunggah berbagai kegiatannya diakun media sosial Instagram pribadinya @khadija.omarr.
Pendidikannya ditempuh Khadija sebagai alumni Universitas New York jurusan Community Building and Brand Development.
Khadija Omar Jadi Wanita Berhijab Pertama di Miss World 2021
Sebelum meraih gelar sebagai finalis Miss Universe berhijab pertama, Khadija merupakan wanita berhijab pertama yang berkompetisi di Miss World 2021.
Selain itu, dia juga berhasil meraih juara kedua di ajang Miss Universe Kanada.
Sosoknya dikenal sebagai kontestan termuda yang berhasil meraih gelar Miss Photogenic.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: