RK Kunjungi Kepulauan Seribu, Warga Sampaikan Keluhan Mulai Masalah Air Bersih Hingga Transportasi
RK Kunjungi Kepulauan Seribu, Warga Sampaikan Keluhan Mulai Masalah Air Bersih Hingga Transportasi-Istimewa-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Warga Kepulauan Seribu menyampaikan berbagai keluhan kepada calon gubernur DKI Jakarta, Ridwan Kamil, yang mengunjungi wilayah tersebut pada Minggu 10 November 2024.
Masalah utama yang diangkat warga meliputi sulitnya akses air bersih, kebutuhan transportasi antar pulau yang lebih baik, hingga harga BBM yang tinggi di kepulauan ini.
BACA JUGA:Ridwan Kamil Sapa Warga Kepulauan Seribu, Tawarkan Solusi Lahan Pemakaman hingga SPBU Mini Apung
Ridwan Kamil mengungkapkan bahwa kunjungannya membuka wawasan lebih mendalam mengenai kebutuhan masyarakat di Kepulauan Seribu.
Menanggapi keluhan warga mengenai kesulitan mendapatkan air bersih, Ridwan Kamil menjelaskan solusi yang dapat dihadirkan dengan memanfaatkan teknologi desalinasi.
"Warga curhat tentang sulitnya mendapatkan air bersih. Saya kira ke depan akan kita hadirkan teknologi desalinasi. Karena sekarang mengubah air asin ke air tawar semakin terjangkau dari sisi teknologi," ujar Ridwan Kamil.
BACA JUGA:Blusukan di Rawa Buaya Jakbar, Ridwan Kamil Dapat Curhatan Soal Banjir Hingga Kebakaran
BACA JUGA:Kebakaran Kerap Mengintai, Ridwan Kamil Hadirkan Solusi Bagi Masyarakat Rawa Buaya
Ia juga berencana untuk menghitung kebutuhan air bersih di setiap pulau untuk memastikan solusi yang tepat sasaran.
Selain itu, warga juga mengeluhkan kurangnya akses transportasi antar pulau yang efisien. Ridwan Kamil merespons dengan merencanakan peningkatan armada transportasi laut.
"Ke depan, armadanya akan diurus oleh TransJakarta, sebelumnya armada diurus oleh Dinas Perhubungan. Jadi, TransJakarta nanti tidak hanya mengurus armada bus di jalan raya, tapi juga punya armada perahu di laut agar lebih gesit, lebih cepat, dan lebih luar biasa dalam menyelesaikan masalah ini," jelasnya.
BACA JUGA:Solusi Atasi Pedagang Kaki Lima di Tanah Abang Versi Ridwan Kamil: Rezekinya Jangan Diambil
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: