Viral Mobil Jalan Sendiri di Tol Wiyoto Wiyono hingga Tabrak Pesepeda, Diduga Rem Bermasalah

Viral Mobil Jalan Sendiri di Tol Wiyoto Wiyono-@ivan_wakita22-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Viral sebuah mobil jalan sendiri di Tol Wiyoto Wiyono hingga menabrak pesepeda yang berada di Jalan Yos Sudarso, Kelapa Gading, Jakarta Utara.
Mobil dengan nopol B-1088-BFT ini diduga mengalami masalah pada rem sebelum kecelakaan terjadi.
Video viral amatir ini diunggah oleh akun Instagram @ivan_wakita22, yang menunjukkan insiden mobil jalan sendiri di Tol Wiyoto Wiyono.
BACA JUGA:Sosok Cantik 'Sama', Pramugari AI dari Qatar Airways yang Kini Tampil di Medsos
Mobil dengan jenis Avanza tersebut dikendarai oleh ibu dan anak perempuannya.
Ketika mobil bermasalah, sang anak sudah keluar dari mobil. Sedangkan, perempuan berinisial YH masih berada di dalam mobil.
Akan tetapi, karena panik YH pun turun dari mobil tersebut.
Melihat kejadian tersebut, semua pengendara langsung melambat. Ada seorang sopir truk yang berinisiatif membantu.
Namun, gas mobil tersebut diduga dalam keadaan tidak bisa turun hingga gas menggerung sangat kencang.
BACA JUGA:Duh, Viral Bocah Terjepit Tralis Jendela hingga Dievakuasi Petugas Damkar
Menurut Kasat Lantas Jakarta Utara Kompol Donni Bagus Wibisono, kejadian tersebut terjadi pada Minggu, 19 Januari 2205.
"Awalnya kendaraan Toyota Avanza B-1088-BFT yang dikemudikan Saudarai YH melaju di Jalan Tol Wiyoto Wiyono arah selatan. Saat di perjalanan di atas tol kendaraan Toyota Avanza tersebut mengalami kendala remnya tidak berfungsi," kata Donni.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: