Yura Yunita Ngaku Latihan Koreografi Selama 9 Jam Sehari Demi Tampil Memukau di Konser 'Bingah'

Yura Yunita Ngaku Latihan Koreografi Selama 9 Jam Sehari Demi Tampil Memukau di Konser 'Bingah'-Disway/Hasyim Ashari-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Yura Yunita tidak main-main dalam mempersiapkan konser tunggalnya yang bertajuk 'Bingah'.
Demi memberikan penampilan terbaik, pelantun 'Dunia Tipu Tipu' itu mengaku menjalani latihan intensif, termasuk latihan koreografi selama 9 jam sehari.
BACA JUGA:Lucu, Ibunda Yura Yunita Mengira Rumah Tangga Anaknya Retak Gegara Donne Maula Ribut Soal MU
Konser yang akan digelar pada 2 Februari 2025 di Istora Senayan, Jakarta , ini menjadi perayaan 10 tahun perjalanan Yura di industri musik.
Yura Yunita ingin memastikan setiap detail pertunjukan, mulai dari vokal, aransemen, hingga gerakan di atas panggung, disajikan dengan maksimal.
"Karena aku tuh kalau udah kayak serius, aku tuh bisa all out banget latihannya, 9 jam sehari latihan untuk konser ini," ujar Yura Yunita ditemui di Senayan, Jakarta Pusat, Jumat 31 Januati 2025.
BACA JUGA:Harapan RAN dan Yura Yunita Sambut Tahun 2025: Semoga Tetap Bisa Berkarya
Yura Yunita juga menjelaskan bahwa ini adalah pertama kalinya ia menjalani latihan koreografi secara mendalam , karena selama ini ia lebih dikenal dengan gaya bernyanyi yang ekspresif tanpa banyak gerakan.
"Biasanya saya hanya fokus ke nyanyi dan ekspresi. Tapi kali ini, saya ingin ada unsur pertunjukan yang lebih interaktif. Makanya, saya sampai latihan 9 jam sehari untuk membiasakan diri dengan koreografi di beberapa lagu," ujar Yura.
BACA JUGA:3 Daftar Konser Gratis di Jabodetabek Hari Ini 28 Desember 2024, Ada Yura Yunita hingga D'Masiv
BACA JUGA:Cara Haru Yura Yunita dan Putri Ariani Rayakan Hari Ibu 2024, Usung Kampanye #YangTerbaik
Bahkan, latihan selama 9 jam koreografi membuat manager Yura Yunita sampai menangis karena tidak berhenti untuk beristirahat.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: