Wamenag Minta Penyuluh Agama hingga Kepala Madrasah MI, MTS, dan MA Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis
Wamenag Minta Penyuluh Agama hingga Kepala Madrasah MI, MTS, dan MA Sosialisasikan Program Cek Kesehatan Gratis-Disway/Anisha Aprilia -
JAKARTA, DISWAY.ID-- Wakil Menteri Agama (Wamenag) Romo HR Muhammad Syafii mengimbau kepada seluruh jajarannya hingga penyuluh agama untuk mensosialisasikan program cek kesehatan gratis (CKG).
Romo mengatakan sosialisasi ini diperlukan agar masyarakat mengetahui tata cara pendaftaran cek kesehatan gratis ini.
BACA JUGA:Cek Kesehatan Gratis 2025 Dibagi 3 Kelompok Usia, Lengkap Sampai Deteksi Kanker Payudara
BACA JUGA:Tensi Hingga Gula Darah Yanti Diperiksa saat Cek Kesehatan Gratis 2025: Ini Kado dari Pemerintah
"Saya dari Kementerian Agama Republik Indonesia lewat forum ini saya mengimbau atau menginstruksikan kepada seluruh satker kementerian agama republik indonesia baik di provinsi kabupaten/kota, kecamatan, kelurahan, penyuluh agama dan rektor," kata Romo usai meninjau CKG di Puskesmas Pasar Minggu, Senin, 10 Februari 2025.
Bukan hanya itu, Romo juga meminta agar kepala madrasah dari MI, MTS dan MA turut mensosialisasikan program cek kesehatan gratis.
"Kemudian juga kepala-kepala madrasah dari mulai tingkat aliyah, tsanawiyah, ibtidaiyah, dan juga di tingkat paud agar informasi ini bisa tersebar dengan luas sehingga tidak ada yang tidak mendapat pelayanan cek kesehatan gratis ini," imbuhnya.
BACA JUGA:Teguh Setyabudi Tegaskan Program Cek Kesehatan Gratis Bukan untuk Pengobatan
BACA JUGA:Cek Kesehatan Gratis 2025 Harus Punya BPJS? Ini Penjelasan Kepala Puskesmas Tanah Abang
Diketahui, Pemerintah bakal memulai program pengecekan kesehatan gratis untuk masyarakat pada 10 Februari 2025.
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengatakan pemeriksaan kesehatan itu akan dilakukan di 15.000 klinik dan 10.000 puskesmas.
"Ini adalah program cek kesehatan gratis, Diputuskan oleh beliau nanti tanggal 10 Februari ini sudah bisa jalan khusus Puskesmas dan juga klinik-klinik," kata Budi kepada wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Rabu 5 Februari 2025.
BACA JUGA:Usai Cek Kesehatan Gratis 2025 Ternyata Idap Penyakit, Kesiapan Obat dan Alkes Dijamin Aman
BACA JUGA:NGK Bongkar Alasan Mobil Hybird Bisa Tembus 24 km/Liter: Kuncinya Busi Iridium
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: