Persebaya Patok Poin Penuh Jamu PSBS Biak di GBT, Uston Nawawi Bocorkan Taktik Paul Munster!

Persebaya Patok Poin Penuh Jamu PSBS Biak di GBT, Uston Nawawi: Kami Sangat Siap!-@officialpersebaya-Instagram
JAKARTA, DISWAY.ID - Asisten pelatih Persebaya, Uston Nawawi yakin bahwa skuad Bajul Ijo sudah dalam kondisi yang sangat siap untuk menghadapi PSBS Biak.
Diketahui The Green Force akan menjalani laga seru menjamu PSBS Biak dalam pekan ke-23 Liga 1 2024/25.
Perebaya dalam kondisi prima sebelum memainkan laga sengit malam ini vs PSBS Biak di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya pada Sabtu, 15 Februari 2025 pukul 19.00 WIB.
Enam pertandingan terkhir tanpa meraih atu pun hasil 3 poin, kali ini menghadapi PSBS Biak Persebaya bertekad mendulang kemenangan.
BACA JUGA:Link Live Streaming Persik Kediri Vs Barito Putra dan Persebaya Vs Persita di Liga 1 2024/25
Akan tetapi Paul Munster harus absen mendampingi anak asuhnya karena dia menerima akumulasi kartu.
Posisinya untuk semenara waktu ini akan digantikan dengan asisten pelatih Persebaya, Uston Nawawi.
"Intinya tim sudah sangat siap lawan PSBS Biak. Dimana kami dalam enam laga terakhir belum memberikan kemenangan, tapi kami semua bertekad di laga lawan PSBS Biak ambil poin maksimal," kata Paul Munster
Paul Munster sedikit mengkhawatirkan kondisi dari beberapa pemainnya karena masih ada yang mengalami cedera ringan.
BACA JUGA:Link Live Streaming Barito Putera vs Persebaya di Liga 1 2024/25: Tekad Kuat Bajul Ijo Rebut 3 Poin!
Meski demikian pelatih berkebangsaan landia Uara itu berharap sejumlah pemain penting fit 100 persen hari ini.
"Untuk beberapa pemain kami lihat. Kami ya berharap bisa 100 persen untuk pertandingan," terang Uston Nawawi.
Tim kepelatihan Persebaya telah melakukan analisis mendalam terhadap kekuatan dan kelemahan timnya.
Namun, fokus utama tetap pada persiapan tim agar dapat tampil maksimal dalam pertandingan yang akan datang.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: