5 Link Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Lebaran dari Pemerintah, Dibuka Mulai Hari Ini 24 Februari

5 Link Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Lebaran dari Pemerintah, Dibuka Mulai Hari Ini 24 Februari

Cek link pendaftaran mudik gratis 2025 Lebaran yang mulai dibuka hari ini Senin, 24 Februari 2025.--Instagram

JAKARTA, DISWAY.ID - Cek link pendaftaran mudik gratis 2025 Lebaran yang mulai dibuka hari ini Senin, 24 Februari 2025.

Menjelang bulan Ramadan 1446 Hijriah, sejumlah perusahaan besar dan pemerintah menawarkan program mudik gratis 2025.

Program mudik gratis 2025 dibuka untuk mengurangi kepadatan lalu lintas saat arus mudik dan arus balik Lebaran 2025.

BACA JUGA:Pendaftaran Mudik Gratis Jasa Raharja 2025 Kapan Dibuka? Yuk Perantau Cek Informasinya

Mudik gratis menjadi program yang rutin digelar setiap tahunnya. Mudik sendiri menjadi budaya di Indonesia ketika ada perayaan keagamaan.

Maka tidak heran bila saat ini sudah banyak informasi mengenai mudik yang dicari oleh masyarakat. 

Bagi perantau program mudik gratis merupakan kesempatan emas yang ditunggu-tunggu. Melalui program ini, mereka bisa bertemu keluarga tanpa harus merogoh kocek sepeserpun.

Bagi masyarakat yang ingin mengikuti program mudik gratis, berikut ini link pendaftaran mudik gratis 2025 Lebaran lengkap jadwal pendaftarannya.

Link Mudik Gratis Lebaran 2025

Berikut informasi link pendaftaran mudik gratis Lebaran 2025.

1. Mudik Gratis 2025 Pemprov Jateng

Pemerintah Provinsi Jawa Tengah (Pemprov Jateng) kembali membuka program mudik gratis 2025 untuk lebaran menggunakan dua armada, yakni bus dan kereta api.

BACA JUGA:Link dan Cara Daftar Mudik Gratis 2025 Pemprov Jateng, Dibuka Hari Ini Pukul 12.00 WIB

Jadwal Keberangkatan Mudik Gratis 2025 Lebaran Jateng

  • Mudik gratis 2025 via bus: Rabu, 26 Maret 2025 pukul 07.00 WIB di Museum Purna Bhakti Pertiwi TMII, Jakarta Timur
  • Mudik gratis via Kereta Api: Kamis, 27 Maret 2025 di Stasiun Pasar Senen pukul 11.50 WIB (rute Solo Balapan) dan pukul 18.25 WIB (rute Semarang Poncol)

Pendaftaran mudik gratis 2025 Lebaran dari Pemprov Jateng dibuka secara online yang terbagi menjadi dua sesi, yaitu:

  • Moda transportasi bus: Senin, 24 Februari 2025 pukul 12.00 WIB
  • Moda transportasi kereta api: Senin, 3 Maret 2025 pukul 12.00 WIB

Adapun link pendaftaran mudik gratis 2025 Lebaran dari Pemprov Jateng melalui www.pedamateng.penghubung.jatengprov.go.id.

BACA JUGA:Booming Tiket Kereta Mudik Lebaran! Rute Favorit Ludes, KAI Beri Alternatif Perjalanan

2. Mudik Gratis 2025 BUMN Bio Farma

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads