Kronologi Kebakaran Kereta di Stasiun Tugu Yogyakarta Diungkap KAI
KAI Daop 6 Yogyakarta telah menangani kebakaran kereta cadangan stabling di jalur stabling Stasiun Yogyakarta dan tidak ada korban jiwa.-tangkapan layar facebook @Konten Kereta-
JAKARTA, DISWAY.ID - KAI Daop 6 Yogyakarta telah menangani kebakaran kereta cadangan stabling di jalur stabling Stasiun Yogyakarta dan tidak ada korban jiwa.
Selain itu pihak KAI juga menyampaikan jika saat ini penyebab kebakaran masih ditelusuri.
Manager Humas KAI Daop 6 Yogyakarta Feni Novida Saragih mengatakan bahwa KAI Daop 6 bergerak cepat dan berkoordinasi dengan Dinas Pemadam Kebakaran untuk menangani kejadian sehingga api kemudian berhasil dipadamkan pada pukul 7.30 WIB.
BACA JUGA:Breaking News! Kereta Terbakar di Stasiun Tugu Yogyakarta
BACA JUGA:Angkutan Udara Perintis di Sulawesi Utara Resmi Beroperasi, Catat Rutenya
"Dalam kejadian ini tidak ada korban dan tidak mengganggu perjalanan kereta api. Pelayanan terhadap penumpang KA di Stasiun Yogyakarta tetap berjalan dengan normal," kata Feni dalam keterangannya pada Rabu, 12 Maret 2025.
Feni memastikan peristiwa ini tidak terdampak pada perjalanan kereta api yang tetap beroperasi dengan aman.
Adapun kebakaran terjadi pada 6.44 WIB pada tiga kereta cadangan yang sedang terparkir di jalur stabling timur Stasiun Yogyakarta.
BACA JUGA:Jadwal Pertandingan ACL Elite 2024/2025, Ada Gwangju FC dan Kawasaki Frontale!
BACA JUGA:Gagal Dapat Bansos! Ternyata ini Penyebab NIK KTP Ditolak DTSEN
Pada pukul 6.45 WIB, satu mobil petugas pemadam kebakaran tiba di lokasi dan langsung melakukan proses pemadaman.
Selanjutnya menyusul 4 mobil pemadam kebakaran sehingga total terdapat 5 mobil pemadam kebakaran yang menangani kejadian tersebut. Pada pukul 7.30 WIB, api berhasil dipadamkan.
Feni mengatakan bahwa untuk penyebab serta kerugian masih dalam proses penelusuran.
BACA JUGA:Peredaran Minyakita Tidak Sesuai SNI Diungkap Polda Jabar
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: