Pramono Tunjuk Politikus PDIP Chico Hakim Jadi Staf Khusus Bidang Komunikasi Publik

Pramono Tunjuk Politikus PDIP Chico Hakim Jadi Staf Khusus Bidang Komunikasi Publik

Pramono Tunjuk Politikus PDIP Chico Hakim Jadi Staf Khusus Bidang Komunikasi Publik-Disway/Cahyono-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung menunjuk polutikus PDIP Cyril Raoul Hakim alias Chico Hakim menjadi staf khusus (stafsus) pada bidang komunikasi publik.

Pramono menerangkan, dirinya akan mengangkat 15 orang staf khusus yang akan mengisi di 7 bidang jabatan.

BACA JUGA:Pramono Bakal Definitifkan Seluruh Jabatan Plt di Pemprov Jakarta

BACA JUGA:Penyebab Ranking Jakarta Sebagai Kota Global Anjlok ke Peringkat 74 Diungkap Pramono

Kata Pramono nantinya staf khusus tersebut akan diisi oleh orang-orang profesional.

"Jadi saya sebenarnya pada waktunya pasti saya akan mengumumkan staf khusus saya. Staf khusus saya jumlahnya 15 orang, 7 bidang, dan diisi oleh orang-orang profesional," ujar Pramono pada Senin, 17 Maret 2025.

Namun diantara para profesional itu ada satu orang yang dia rekrut jadi staf khusus dari partai yakni Chico Hakim.

Chico Hakim nantinya akan bertanggungjawab pada bidang komunikasi publik.

BACA JUGA:Pramono Bakal Terima Pendatang Baru Pasca Lebaran Secara Manusiawi, Tidak Ada Operasi Yustisi!

BACA JUGA:Demi Keselamatan Pemudik, Pramono Siapkan Posko untuk Tes Urine Sopir Bus

"Satu orang yang orang dengan latar belakang partai, yang saya harus sebutkan namanya, namanya Chiko Hakim. Dia yang nanti bertanggung jawab untuk komunikasi publik. Yang lain-lain adalah latar belakangnya profesional," ujarnya.

Selain Chico, Pramono juga bakal menggandeng Ahli Tata Kota Nirwono Joga di jajaran stafsusnya.

Nantinya staf khusus Pramono akan berada di bawah koordinasi Prof. Firdaus Ali.

"Jadi jumlahnya 15 di bawah koordinasi Profesor Firdaus Ali wakilnya adalah Prastowo Justinus," terangnya.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads