Harga BYD M6 2025 Masih Terjangkau Kelas Menengah, Simulasi Cicilan Gak Sampai 5 Juta!

Harga BYD M6 2025 Masih Terjangkau Kelas Menengah, Simulasi Cicilan Gak Sampai 5 Juta!

Di tengah mahalnya harga mobil baru dan melonjaknya minat terhadap kendaraan listrik, hadirnya BYD M6 2025 jadi angin segar bagi masyarakat Indonesia, khususnya kelas menengah yang mencari mobil ramah lingkungan, nyaman, tapi tetap terjangkau.-byd-

JAKARTA, DISWAY.ID – Di tengah mahalnya harga mobil baru dan melonjaknya minat terhadap kendaraan listrik, hadirnya BYD M6 2025 jadi angin segar bagi masyarakat Indonesia, khususnya kelas menengah yang mencari mobil ramah lingkungan, nyaman, tapi tetap terjangkau.

Bayangkan, sebuah mobil listrik modern, kapasitas 6–7 penumpang, desain elegan, kabin lega, fitur canggih, dan... harga mulai dari Rp 383 jutaan saja!

Tak sampai di situ, dengan skema cicilan tertentu, kamu bahkan bisa membawa pulang MPV listrik ini dengan angsuran bulanan di bawah Rp 5 juta!

BACA JUGA:Gegara Kebijakan Trump, Iran Terancam Tanpa Suporter di Piala Dunia 2026

Tak heran, BYD M6 langsung mencuri perhatian para pencari mobil keluarga yang ingin naik kelas ke kendaraan elektrifikasi — tanpa harus menjual rumah atau utang sana-sini.

Di saat banyak mobil listrik dibanderol ratusan juta hingga miliaran rupiah, BYD hadir sebagai alternatif rasional yang tetap bergaya.

BACA JUGA:Los Angeles Darurat! Trump Kerahkan Pasukan Marinir: Looking Really Bad in L.A. BRING IN THE TROOPS!!!

Harga BYD M6 2025: Mulai dari Rp 383 Juta

Mobil ini hadir dalam tiga varian berbeda, dengan kisaran harga Rp 383 juta hingga Rp 433 juta (on the road Jakarta Selatan). Berikut daftar varian lengkapnya:

BYD M6 Standard 7-Seater: Rp 383 juta

BYD M6 Superior 7-Seater: Rp 423 juta

BYD M6 Superior Captain 6-Seater: Rp 433 juta

Dengan harga tersebut, BYD M6 menantang langsung para pemain lama di segmen MPV seperti Kijang Innova, Mitsubishi Xpander, Nissan Livina, hingga Toyota Veloz.

BACA JUGA:Jelang Indonesia vs Jepang, Suporter Garuda Gelar Dangdutan, Polisi Jepang Geleng-geleng Warga Osaka Ikut Goyang

Spesifikasi Singkat BYD M6: MPV Listrik untuk Keluarga Modern

Tipe Bahan Bakar: Full Electric

Daya: 154 hp

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads