Honda BeAT Livery One Piece x Tahilalats Mejeng di Anime Festival Asia
Honda BeAT Livery One Piece x Tahilalats Mejeng di Anime Festival Asia-WMS-
JAKARTA, DISWAY.ID-- PT Astra Honda Motor (AHM) berkolaborasi dengan Main Dealer sepeda motor Honda Jakarta - Tangerang, PT Wahana Makmur Sejati (WMS), dalam meramaikan gelaran Anime Festival Asia (AFA) 2025.
Acara ini berlangsung selama tiga hari, mulai 06 Juni - 08 Juni, Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat.
BACA JUGA:Rumah Sehat Wahana Konsisten Menjangkau Masyarakat Kurang Mampu di Tangerang
Spesial dan luar biasa, festival ini bukan sekadar event anime melainkan jadi wadah sekaligus ruang berekspresi bagi anak muda melalui cosplay, musik, komunitas kreatif, sampai dengan kegiatan fashion.
Booth Honda yang hadir dalam AFA 2025 menampilkan lini produk terlaris, yaitu Honda BeAT dengan livery edisi spesial.
Model ini hadir dalam balutan livery karakter Monkey D. Luffy dari serial One Piece, hasil kolaborasi istimewa dengan ilustrator lokal kenamaan Tahilalats.
BACA JUGA:Hadapi Musim Hujan, Ini 5 Tips Berkendara Aman dari Wahana
BACA JUGA:Wahana Ajak Grup Bapak-bapak Jajal Langsung New Honda PCX 160 Roadsync Jakarta-Bogor
Motor ini menjadi daya tarik tersendiri bagi pengunjung AFA yang sebagian besar adalah pecinta anime dan budaya pop Jepang.
“Kami ingin menjangkau para Nakama (sebutan akrab teman dalam bahasa Jepang) dengan cara yang fun sehingga dapat menjangkau para pecinta Anime ini. Honda BeAT berlivery karakter Monkey D. Luffy dari serial One Piece x Tahilalats adalah simbol semangat muda yang penuh ekspresi dan kebebasan,” ungkap Division Head of Marketing Planning & Analyst PT Wahana Makmur Sejati, Andra Friandana.
Di tengah keramaian booth merchandise dan penampilan cosplayer, kehadiran booth Honda mencuri perhatian dengan desain atraktif, photo spot bertema One Piece, serta kegiatan interaktif seperti kuis, games dengan hadiah blind box yang seru.
BACA JUGA:Promo Meriah dari Wahana, Hemat Servis Motor Matic Honda di Bengkel AHASS
BACA JUGA:Promo Maygic Sale dari Wahana, Beli Motor Honda Diskon Hingga Rp 6,5 Juta
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: