Ganjar Pranowo Dominan di 2 Provinsi dalam Survei Pilpres 2024, Calon Lain?
Ilustrasi: 3 kandidat bakal calon Presiden RI-Syaiful Amri/Disway.id-disway.id
JAKARTA, DISWAY.ID - Setelah SRMC membedah 3 pasang calon dalam surveinya, kini giliran Charta Politika membeberkan hasil simulasi pemilihan presiden (Pilpres) 2024.
Sampel dipilih sepenuhnya secara acak (probability sampling) dengan menggunakan metoda penarikan sampel acak bertingkat (multistage random sampling), dengan memperhatikan urban/rural dan proporsi antara jumlah sampel dengan jumlah pemilih di setiap Provinsi.
Survei Charta Politikas kali ini dengan jumlah sampel sebanyak 1220 responden, margin of error +/- 2.83% pada tingkat kepercayaan 95%.
BACA JUGA:Ditanya Wartawan Mudik Kemana, Jokowi: Saya Lebaran di Yogyakarta
Untuk Unit sampling primer survei (PSU) ini adalah desa/kelurahan dengan jumlah sampel masingmasing 10 orang di 122 desa/kelurahan yang tersebar di Indonesia.
"Laporan survei kali juga menyajikan tren data dari hasil survei-survei nasional yang pernah dilakukan Charta Politika Indonesia sebelumnya," terang Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya dalam paparannya di Jakarta, Senin 25 April 2022 dalam keterangan resminya.
Dari hasil survei pun ditemukan tingkat pengetahuan publik mengenai Pemilu 2024 cukup tinggi, sudah mencapai lebih dari 70% responden yang mengetahuinya.
BACA JUGA:Kemendagri Endus Kerawanan Harga Pangan, Jokowi: Tolong BLT Jangan Buat Beli Pulsa
Mayoritas responden menyatakan setuju dengan Pemilihan Umum Serentak dilaksanakan pada tahun 2024.
"Berkaitan dengan Pemilu 2024, mayoritas responden menyatakan tidak setuju jika dilakukan penundaan Pemilu dan perpanjangan masa jabatan Presiden dengan alasan kondisi ekonomi masih sulit," jelasnya.
Lalu bagaimana hasil survei kandidat pada Pilpres 2024 mendatang. Hasilnya, responden di Jawa Tengah, Yogyakarta, Bali, Nusa Tenggara Timur, dan Nusa Tenggara Barat menjagokan Ganjar Pranowo untuk menggantikan Presiden Joko Widodo.
BACA JUGA:Ganjar Salip Prabowo di Survei SMRC, Anies Tempel Ketat
Survei yang dilakukan Charta Politika ini dilakukan pada tanggal 10–17 April 2022 melibatkan 1.220 responden di 122 desa/kelurahan yang tersebar di 34 provinsi.
Dari hasil survei tersebut, elektabilitas Ganjar di Jawa Tengah dan Yogyakarta menempati posisi teratas dengan perolehan 66,5 persen suara. Sementara di Jawa Timur dia juga masih memperoleh dukungan terbanyak dengan 27,9 persen suara.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: