Sudah Diperiksa 2 Kali, Kenapa Nadiem Makarim Belum Ditahan? Ini Jawaban Kejagung

Sudah Diperiksa 2 Kali, Kenapa Nadiem Makarim Belum Ditahan? Ini Jawaban Kejagung

Nadiem Makarim Irit Bicara Usai Diperiksa 9 Jam Oleh Penyidik Kejagung-Disway/Candra Pratama-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Nama Nadiem Makarim kembali menjadi sorotan usai diperiksa dua kali oleh Kejaksaan Agung (Kejagung). 

Eks Menteri Kemendikbudristek itu diperiksa dalam skandal dugaan korupsi pengadaan laptop Chromebook senilai Rp9,9 triliun.

BACA JUGA:Saat Konsultan Stafsus Nadiem Dijemput Paksa, Kini Jadi Tersangka Bersama 3 Nama Terkait Chromebook Rp9,9 T

Namun, publik bertanya-tanya kenapa Nadiem ibelum juga ditetapkan sebagai tersangka, apalagi ditahan? 

Terkait ini, stafsusnya Jurist Tan dan konsultan stafsus Ibrahim Arief sudah ditetapkan tersangka bersama 2 orang lainnya, pejabat di kementerian.

Jawabannya datang langsung dari Direktur Penyidikan Jaksa Agung Muda Tindak Pidana Khusus (Dirdik Jampidsus), Abdul Qohar.

“Bicara hukum itu bicara alat bukti. Ketika dua alat bukti cukup, pasti akan kami tetapkan sebagai tersangka,” tegas Qohar dalam konferensi pers di Gedung Bundar Kejagung, Selasa (15/7/2025) malam.

Menurut Qohar, penyidik tidak ingin gegabah dalam mengambil langkah hukum terhadap mantan menteri sekaligus pendiri Gojek tersebut.

Proses pemeriksaan masih terus berjalan dan disebut membutuhkan pendalaman bukti serta dokumen tambahan.

“Sabar ya, sabar. Ini bukan soal lambat, tapi kita ingin semua proses memenuhi unsur hukum. Nggak berhenti di tahap satu saja, ada tahap dua dan seterusnya,” lanjut Qohar.

BACA JUGA:SKANDAL 'CASHBACK' Laptop Chromebook Rp9,9 Triliun

Sejauh ini, Nadiem Makarim memang sudah dua kali diperiksa, termasuk pada Selasa kemarin, dalam kapasitas sebagai saksi.

Dalam pemeriksaan tersebut, penyidik mendalami beberapa hal krusial. Di antaranya, hubungan Nadiem dengan pengadaan Chromebook berbasis Chrome OS (milik Google).

Lebih dari itu, ada rapat kebijakan pada 6 Mei 2020, yang mengubah rekomendasi dari laptop Windows menjadi Chromebook.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads