Ruben Amorim Dipecat Manchester United Sebelum Natal
Masa depan Ruben Amorim diujung tanduk, bakal dipecat Manchester United sebelum natal-Tangkapan Layar [email protected]
JAKARTA, DISWAY.ID -- Mantan bek timnas Prancis, William Gallas, menyampaikan pandangan tajam mengenai masa depan manajer Manchester United, Ruben Amorim, yang menurutnya bisa dipecat sebelum Natal jika performa tim tidak segera membaik.
Pelatih berusia 40 tahun itu tengah berada di bawah tekanan besar menyusul awal musim yang mengecewakan.
Meskipun mendapat dukungan penuh di bursa transfer musim panas dengan total belanja lebih dari 250 juta euro, mendatangkan nama-nama seperti Benjamin Sesko, Bryan Mbeumo, Matheus Cunha, Senne Lammens, dan Diego Leon.
BACA JUGA:Manchester City All-In Rekrut Marc Guehi pada Bursa Transfer Januari, The Citizens Tantang Liverpool
Amorim hanya mampu mencatat satu kemenangan dari empat laga awal di semua kompetisi.
Kekalahan dari klub League Two, Grimsby Town, di Piala Carabao pada 27 Agustus lalu memperburuk situasi.
Manchester United yang musim lalu finis di posisi ke-15, kini kembali terpuruk di awal musim 2025/26, dan tekanan pada Amorim semakin besar.
"Dia tampak bingung. Bahasa tubuh dan respons emosionalnya tidak menunjukkan ketenangan, baik kepada pemain maupun fans," ujar Gallas kepada The Express.
"Kalau situasinya tak membaik, saya ragu Ruben Amorim bisa bertahan sampai Natal. Satu kekalahan lagi bisa memicu krisis di Old Trafford."
BACA JUGA:Manchester United Dapat Dorongan Besar, Kondisi Matheus Cunha Membaik Jelang Derby Kontra Man City
Gallas juga menyoroti kesenjangan antara keberhasilan Amorim di Sporting CP dengan tantangan berat yang dihadapinya di Liga Premier.
Melatih Sporting dan memimpin Manchester United adalah dua level yang sangat berbeda.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: