3 Media Spanyol Terkemuka Heboh! Soroti Hukuman FIFA Bagi Facundo Garces Gegara Skandal Naturalisasi Malaysia

3 Media Spanyol Terkemuka Heboh! Soroti Hukuman FIFA Bagi Facundo Garces Gegara Skandal Naturalisasi Malaysia

3 media olahraga terkemuka Spanyol yakni Marca, AS, dan Mundo Deportivo ikut mengangkat pemberitaan mengenai hukuman yang dijatuhkan FIFA kepada Facundo Garces, pemain Deportivo Alaves, yang diskors selama satu tahun akibat skandal naturalisasi FAM (Asosi-Tangkapan layar Instagram@facundogarces-

JAKARTA, DISWAY.ID -- Tiga media olahraga terkemuka Spanyol yakni Marca, AS, dan Mundo Deportivo heboh, dan mengangkat pemberitaan mengenai hukuman yang dijatuhkan FIFA kepada Facundo Garces, pemain Deportivo Alaves, yang diskors selama satu tahun akibat skandal naturalisasi FAM (Asosiasi Sepak Bola Malaysia).

FIFA memberikan sanksi skorsing satu tahun kepada Garces akibat pelanggaran terkait pemalsuan dokumen.

"FIFA menjatuhkan hukuman larangan bermain selama 12 bulan kepada Facundo Garces, pemain Alavés, karena terlibat dalam manipulasi dokumen terkait status kewarganegaraannya untuk bermain bagi Malaysia," tulis AS dalam laporannya.

BACA JUGA:Arsenal Aktifkan Transfer Arda Guler, Usai Jude Bellingham Kembali ke Real Madrid

BACA JUGA:Respon PSSI Soal Sanksi FIFA Terhadap FAM dan 7 Pemain Naturalisasi Malaysia

Sementara itu, Marca menyebutkan bahwa Deportivo Alavés mendapat kabar mengejutkan menjelang persiapan mereka melawan Mallorca pada Sabtu, 27 September 2025.

"Deportivo Alavés diguyur hujan dingin pada Jumat ini setelah FIFA mengumumkan hukuman larangan bermain selama satu tahun kepada Facundo Garces karena 'memanipulasi dokumen' untuk membela Malaysia," tulis Marca.

Facundo Garces baru dua kali memperkuat timnas Malaysia.

Debutnya bersama "Harimau Malaya" terjadi pada 10 Juni lalu, saat melawan Vietnam dalam Kualifikasi Piala Asia 2027.

Penampilan terakhirnya adalah pada 4 September 2025, dalam laga uji coba melawan Singapura.

BACA JUGA:Kontroversi Skandal 7 Pemain Naturalisasi Timnas Malaysia, Bikin Presiden FAM Sebelumnya Joehari Ayub Mundur

BACA JUGA:FIFA Jatuhkan Sanksi Kepada FAM dan 7 Pemain Naturalisasi Timnas Malaysia, Terbukti Pemalsuan Dokumen

Hukuman FIFA Bagi Pemain Naturaliasi Malaysia

Berita mengenai hukuman FIFA ini mengguncang sejumlah media di Spanyol, terutama karena Facundo Garces merupakan salah satu bintang La Liga.

Pemain berusia 26 tahun ini adalah bek yang lahir di Santa Fe, Argentina, dan kini dihukum skorsing bersama enam pemain naturalisasi lainnya yang membela timnas Malaysia.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads