Awas Licin! Ini Jenis Ban Motor yang Paling Aman Digunakan Saat Musim Hujan
Tips Memilih Ban Motor yang Aman dan Nyaman Digunakan Saat Musim Hujan-pressfoto-Freepik
JAKARTA, DISWAY.ID - Musim hujan sering kali menjadi tantangan tersendiri bagi para pengendara motor.
Jalanan licin, genangan air, hingga jarak pandang yang terbatas membuat risiko kecelakaan meningkat.
Oleh karena itu, memilih ban motor yang tepat saat musim hujan menjadi faktor penting untuk menjaga keselamatan selama berkendara.
Berikut ini beberapa jenis ban motor yang direkomendasikan untuk digunakan di musim hujan, lengkap dengan penjelasannya.
BACA JUGA:Sering Meriang Saat Hujan Seharian? Begini Cara Sederhana Biar Tetap Fit dan Sehat
3 Ciri-ciri Ban Motor yang Aman Digunakan Saat Musim Hujan

Pengendara Motor Saat Hujan-Dok.Disway-
1. Ban dengan Pola Kembangan Rapat
Ban motor dengan kembangan atau motif tapak yang rapat dirancang untuk membantu memecah dan membuang air dari permukaan jalan.
Saat melintasi genangan air yang tidak terlalu deras, ban jenis ini mampu menjaga stabilitas motor agar tetap seimbang.
Semakin rapat pola kembangan, semakin optimal kemampuan ban dalam menyalurkan air ke samping, sehingga daya cengkeram ban ke aspal tetap terjaga.
Akan tetapi meski sudah menggunakan ban yang tepat, pengendara tetap disarankan menghindari genangan air dengan arus deras karena berisiko menyebabkan motor tergelincir atau bahkan terseret arus.
BACA JUGA:Upadate Prakiraan Cuaca Jakarta Hari ini Rabu, 14 Januari 2026: BMKG Prediksi Akan Turun Hujan
2. Ban dengan Teknologi Silika
Pilihan lain yang sangat direkomendasikan adalah ban motor berbahan silika. Teknologi silika dikenal mampu meningkatkan grip ban pada permukaan jalan basah dan licin.
Ban jenis ini memberikan traksi yang lebih baik saat menikung atau berbelok, sehingga membantu mengurangi risiko selip.
Selain itu, ban dengan kandungan silika juga dikenal lebih awet, bahkan bisa memiliki usia pakai hingga lebih lama dibandingkan ban konvensional, sehingga lebih hemat dalam jangka panjang.
BACA JUGA:Jakarta Diprediksi Hujan Ekstrem Sepekan ke Depan, Pramono Gelar Modifikasi Cuaca 5 Hari
3. Ban Standar Rekomendasi Pabrikan
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: