Cara Beli ARMY Membership Weverse untuk Nonton Konser BTS 2026, Harganya Cuma Segini
Simak cara beli ARMY membership Weverse untuk nonton konser BTS 2026.-BTS-weverse
JAKARTA, DISWAY.ID - Simak cara beli ARMY membership Weverse untuk nonton konser BTS 2026.
BigHit Music mengonfirmasi ada dua sesi penjualan tiket konser BTS 2026, yakni Presale Membership dan General Onsale.
Sesi presale hanya dikhususkan bagi ARMY yang telah berlangganan membership di Weverse untuk nonton konser BTS 2026, termasuk di Jakarta.
BACA JUGA:Konser BTS di Jakarta 26-27 Desember 2026, Ini Hal yang Perlu Dipersiapkan ARMY!
Jadwal tur dunia BTS 2026-2027 baru saja dirilis BigHit Music pada Rabu, 13 Januari 2026 malam.
Jakarta, Indonesia menjadi salah satu kota di Asia yang masuk dalam rangkaian BTS World Tour 2026.
Jadwal konser BTS di Jakarta akan digelar selama dua hari pada 26-27 Desember 2026.
Antusiasme ARMY yang tinggi, kepemilikan ARMY Membership di Weverse memberikan peluang lebih besar bagi penggemar yang ingin menonton konser BTS 2026.
Sebab, ARMY memiliki kesempatan lebih awal untuk mendapatkan tiket sebelum penjualan umum (general onsale) dibuka.
BACA JUGA:Duel Stadion GBK vs JIS untuk Konser BTS di Jakarta 2026, Mana yang Cocok Tampung ARMY?
Apa Itu Membership Weverse Nonton Konser BTS 2026?
Weverse merupakan platform atau aplikasi yang digunakan untuk para idol KPop berkomunikasi dengan penggemar, termasuk BTS dengan ARMY.
Aplikasi ini diluncurkan oleh BigHit Entertainment pada tahun 2019.
Wadah untuk menghubungkan artis dengan penggemar memiliki fitur-fitur yang memungkinkan penggemar melihat berbagai aktivitas idola secara lebih dekat.
Pada dasarnya, pengguna bisa membuat akun secara gratis dan tidak perlu mengeluarkan biaya untuk melihat postingan atau live streaming grup favorit mereka.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: