Bacaan Doa Malam Isra Miraj 27 Rajab 1447 H/2026, Ini Waktu Membaca dan Cara Mengamalkannya
Ilustrasi membaca doa malam Isra Mi'raj-Unsplash/ Rachid Oucharia-Unsplash/ Rachid Oucharia
Melansir dari situs resmi NU (Nadhlatul Ulama) Lampung, bacaan doa yang bisa dibaca pada malam 27 Rajab yang diajarkan oleh Syekh Muhammad bin Abdullah bin Hasan al-Halabi al-Qadiri:
اللَّهُمَّ إِنِّي أَسْأَلُكَ بِمُشَاهَدَةِ أَسْرَارِ الْمُحِبِّينَ، وَبِالْخَلْوَةِ الَّتِي خَصَّصْتَ بِهَا سَيِّدَ الْمُرْسَلِيْنَ حِيْنَ أَسْرَيْتَ بِهِ لَيْلَةَ السَّابِعِ وَالْعِشْرِيْنَ أَنْ تَرْحَمَ قَلْبِيَ الْحَزِيْنَ وَتُجِيْبَ دَعْوَتِيْ يَا أَكْرَمَ الْأَكْرَمِيْنَ
Latin: Allāhumma innī as'aluka bi musyāhadati asrāril muhibbīn, wa bil khalwatil latī khashshashta bihā sayyidal mursalīn hīna asraita bihī lailatas sābi'i wal 'isyrīn an tarhama qalbiyal hazīna wa tujība da'watī yā akramal akramīn.
Artinya: "Ya Allah, dengan keagungan diperlihatkannya rahasia-rahasia orang-orang pecinta, dan dengan kemuliaan khalwat (menyendiri) yang hanya Engkau khususkan kepada pimpinan para rasul, ketika Engkau memperjalankannya pada malam 27 Rajab, sungguh aku memohon kepada-Mu agar Kau merahmati hatiku yang sedih dan Kau mengabulkan doa-doaku, wahai Yang Maha Memiliki kedermawanan."
Cara Mengamalkan Doa Malam 27 Rajab
Ada sejumlah cara untuk mengamalkan doa malam 27 Rajab 1447 H, meliputi:
1. Shalat sunnah
Melakukan shalat sunnah hajat atau shalat sunnah mutlak sebanyak dua rakaat.
Di rakaat pertama dan kedua, usai membaca surah al-Fatihah, umat Muslim dianjurkan untuk membaca surah al-Ikhlas.
2. Baca Shalawat Nabi
Usai salam, kemudian duduk dengan khusyu dan baca shalawat Nabi Muhammad SAW sebanyak 10 Kali.
"Allahumma sholli 'ala Sayyidina Muhammad wa 'ala ali Sayyidina Muhammad,"
3. Membaca Doa Isra Miraj
Kemudian, bacalah doa Isra Miraj, sebagaimana yang telah dijelaskan di atas.
4. Menyebutkan hajat
setelah selesai membaca doa, sebutkan hajat serta keinginan baik untuk urusan dunia atau akhirat kepada Allah SWT.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: