Ini Sih Gokil! Bocoran Tecno Camon 50 Ultra Tawarkan Kamera dan Performa Premium, Usung Spek Dewa
Bocoran Tecno Camon 50 Ultra: Desain Mewah, Kamera Serius, Siap Naik Kelas---Dok. TECNO
Dari sisi dapur pacu, Tecno Camon 50 Ultra dirumorkan menggunakan MediaTek Dimensity 8500 berbasis fabrikasi 4 nm. Chipset ini disebut mampu mencetak skor AnTuTu di kisaran 2,2 juta poin, lonjakan signifikan dibanding generasi sebelumnya.
Untuk mendukung performa, ponsel ini akan hadir dengan opsi RAM 8 GB dan 12 GB, serta penyimpanan internal 256 GB hingga 512 GB.
Tecno juga disebut sudah menggunakan RAM LPDDR5X dan memori UFS 3.1, kombinasi yang umumnya ditemukan di ponsel flagship.
BACA JUGA:Dapatkan HP Tecno Pova 7 Lewat Cicilan Kredit Cuma Rp150 Ribu Per Bulan, Cek Skemanya di Sini
Android 16 dan Dukungan Update Panjang
Di sektor perangkat lunak, Camon 50 Ultra dikabarkan langsung menjalankan Android 16 dengan antarmuka HiOS 16. Tecno menjanjikan update sistem operasi hingga empat kali dan patch keamanan hingga enam tahun, menjadikannya pilihan menarik untuk penggunaan jangka panjang.
Kamera Jadi Andalan Utama Tecno Camon 50 Ultra
Sesuai identitas lini Camon, sektor kamera menjadi nilai jual utama. HP ini dikabarkan membawa:
- Kamera utama 50 MP dengan OIS dan sensor Sony terbaru
- Kamera telefoto 50 MP dengan optical zoom 4x
- Kamera ultrawide 50 MP
- Kamera depan 32 MP
Baik kamera depan maupun belakang sama-sama mendukung perekaman video 4K 60 fps, membuatnya unggul untuk kebutuhan fotografi dan videografi.
Secara spesifikasi, Tecno Camon 50 Ultra bahkan disebut siap bersaing dengan iPhone maupun flagship Android lain di sektor kamera.
BACA JUGA:Beli HP Tecno Spark Go 2 di Kredivo Bisa Dicicil Rp100 Ribuan Per Bulan, Cek Skemanya di Sini
Tecno Camon 50 Ultra: Fitur Lengkap dan Baterai Jumbo
Untuk konektivitas dan fitur tambahan, HP ini disebut mendukung 5G, speaker stereo, NFC, IR blaster, WiFi 6, Bluetooth 6, fingerprint ultrasonic, hingga dual SIM.
Di sektor daya, Camon 50 Ultra dirumorkan membawa baterai 7.000 mAh, lengkap dengan fast charging 90 watt, reverse charging, dan bahkan wireless charging 30 watt, kombinasi yang sangat jarang di kelas menengah atas.
Berapa Harga Tecno Camon 50 Ultra?
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: