Arsenal Rogoh Kocek Rp1 Triliun Bidik Wonderkid Tercepat Eropa

Arsenal Rogoh Kocek Rp1 Triliun Bidik Wonderkid Tercepat Eropa

Arsenal dikabarkan meramaikan bursa transfer musim panas dengan mengincar Bazoumana Toure, bintang muda Hoffenheim berusia 19 tahun-Tangkapan Layar Instagram@fan_club_bazoumana_toure-

JAKARTA, DISWAY.ID - Arsenal dikabarkan meramaikan bursa transfer musim panas dengan mengincar Bazoumana Toure, bintang muda Hoffenheim berusia 19 tahun.

Wonderkid asal Pantai Gading ini menjadi sorotan lantaran mendapat julukan “pemain tercepat di Eropa”. 

Manajer The Gunners, Mikel Arteta disebut menjadikan sang pemain sebagai target utama dalam proyek pengembangan talenta muda terbaru.

BACA JUGA:Wonderkid Bundesliga Jadi Rebutan Arsenal dan Manchester United, Mahar Rp1,1 Triliun

BACA JUGA:Mohamed Salah Samai Rekor Sang Legenda Liverpool di Liga Champions, Ini Pencapaiannya!

Arteta sangat tertarik membawa Toure ke Emirates Stadium. 

Penampilan impresif sang winger bersama Hoffenheim serta potensinya yang luar biasa membuat Arsenal yakin ia bisa menjadi aset jangka panjang klub London Utara tersebut.

Nama Bazoumana Toure mulai mencuri perhatian publik sepak bola dunia, saat tampil di Piala Afrika (AFCON) bersama Pantai Gading. 

Meski kerap masuk sebagai pemain pengganti, ia mampu memberikan dampak instan dengan mencetak dua gol penting dalam kemenangan atas Gabon dan Burkina Faso. 

Kecepatan eksplosif dan kemampuan teknisnya membuat banyak pengamat menyebutnya sebagai salah satu prospek terbaik Eropa, bahkan digadang-gadang berpotensi menjadi kandidat Ballon d’Or di masa depan.

BACA JUGA:Liverpool Siapkan Transfer Kejutan Rp1,9 Triliun, Bukan Wharton yang Jadi Target

BACA JUGA:Gara-gara Selebrasi Kontroversial, Matheus Cunha Kini Terancam Kena Skorsing FA

Minat Arsenal terhadap Toure juga dipicu kebutuhan untuk mengurangi ketergantungan pada Bukayo Saka. 

Performa Leandro Trossard yang belum konsisten serta adaptasi Noni Madueke yang belum maksimal membuat Arteta mencari opsi segar. 

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads