JAKARTA, DISWAY.ID – Pendukung Persib Bandung, Bobotoh dilarang saksikan perempat final Piala Presiden di Stadion Si Jalak Harupat pada Jumat 1 Juli 2022.
Hal tersebut diungkapkan oleh pihak Polda Jawa Barat demi menjaga situasi kondusif sekaligus mencegah peristiwa tewasnya bobotoh kembali terjadi.
Persib Bandung direncanakan akan berhadapan di perempat final Piala Presiden dengan PSSS Sleman, namun pendukungnya Bobotoh dilarang datang ke Stadion Si Jalak Harupat.
BACA JUGA:Segel Holywings Forest Bekasi Ditempel Satpol PP, Operasional Resmi Berhenti
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo menjelaskan bahwa PT Liga Indonesia Baru (LUB) dan panitia pelaksana pertandingan memutuskan laga perempat final yang bakal dijalani Persib di Stadion Si Jalak Harupat, tanpa penonton.
“Jadi, Polda Jawa Barat melarang bobotoh datang ke stadion," sambung Kombes Pol Ibrahim 29 Juni.
Masih dengan Kombes Pol Ibrahim, pihak kepolisian telah memberikan rekomendasi kepada panitia penyelenggara pertandingan untuk melaksanakan pertandingan tanpa penonton di Si Jalak Harupat.
"Polda Jabar telah memberikan rekomendasi izin kepada panitia untuk menggelar perempat final Piala Presiden 2022 tanpa penonton di Si Jalak Harupat,” tuturnya.
BACA JUGA:Geger Mayat Hidup Bikin pelayat Kabur Ketakutan, Benarkah? Faktanya...
BACA JUGA:Lokasi Urus Dokumen Bagi Warga DKI Terdampak Perubahan 22 Nama Jalan
“Karena itu bobotoh diimbau menonton pertandingan Persib di rumah masing-masing," imbau Kombes Pol Ibrahim.
Sebelumnya dua suporter Persib Bandung meninggal dunia yakni Sopiana Yusup asal Bogor dan Ahmad Solihin asal Bandung.
Keduanya meregang nyawa pasca berdesak-desakan saat hendak masuk ke Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) untuk menonton laga Persib Bandung vs Persebaya Surabaya.
PSSI mengatakan bahwa kedua korban meninggal usai terjatuh saat berdesak-desakan dengan suporter yang lain.