Ingat Anak, Ricky Rizal Menangis Baca Nota Pembelaan: Semoga Allah SWT Senantiasa Menguatkan, Memudahkan Setiap Langkahmu

Selasa 24-01-2023,15:36 WIB
Reporter : Bambang Dwi Atmodjo
Editor : Lebrina Uneputty

JAKARTA, DISWAY.ID- Ricky Rizal Wibowo menjadi salah satu terdakwa yang dituntut oleh Jaksa Penuntut Umum dengan hukuman Penjara 8 tahun, dalam membacakan Pledoi atau nota pembelaan Ricky Rizal mengaku rindu anak dan istri.

Agenda pembacaan nota pembelaan atau Pledoi itu digelar di Pengadilan Negeri, Jakarta Selatan, Selasa 24 Januari 2023.

Sambil menangis di ruang sidang utama, Ricky Rizal dalam membacakan nota pembelaannya menyinggung mengenai anak, istri berserta keluarganya.

BACA JUGA:Isi Nota Pembelaan Kuat Ma'ruf : Bersumpah Bukan Orang Sadis, Kenang Jasa dan Kebaikan Yosua

BACA JUGA:Ricky Rizal Baca Nota Pembelaan : Saya Tidak Pernah Tahu Ada Rencana Pembunuhan

Ricky Rizal mengatakan, dia mempunyai istri yang merupakan seorang ibu rumah tangga, dan memiliki tiga orang anak perempuan, anak pertama Ricky masih berusia 7 tahun, sedangkan dua anak perempuannya masih balita. 

“Saya mempunyai istri yang merupakan seorang Ibu Rumah Tangga, dan memiliki 3 orang putri. Putri pertama saya berusia 7 Tahun dan 2 putri saya masih berusia balita," ujar Ricky sambil menangis di PN Jakarta Selatan, Selasa 24 Januari 2023.

Menurut Ricky, Istrinya sangat sabar menghadapi cobaan tersebut dan bisa kuat dalam mengurusi tiga anak perempuannya dengan baik dan ikhlas, meskipun berat dalam mengurusi anak-anaknya itu, ia mengaku istrinya dan anaknya sangat membutuhkan sosok ayah yang harus bisa menafkahi.

Ricky Rizal mengatakan, bahwa dia seorang tulang punggung keluarga yang harus mencukupi kebutuhan sehari-hari anak dan istrinya.

Ia terus berdoa agar selalu bisa diberi kelancaran memenuhi kebutuhan keluarganya itu.

BACA JUGA:Dituntut 8 Tahun Penjara, Sikap Ricky Rizal Dianggap Turut Menghendaki Kematian Yosua

Di persidangan, Ricky Rizal mengucapkan terima kasih kepada istrinya yang tetap kuat dan sabar dalam melewati permasalahan hukum yang sedang dijalani Ricky Rizal, dan ia mendoakan istrinya itu supaya dipermudah setiap langkahnya oleh Allah SWT dalam membesarkan anak-anaknya.

"Terima kasih istriku tercinta untuk selalu bersabar, kuat, dan tegar. Saya bersyukur memiliki istri Sholehah yang selalu setia dan selalu ada untuk saya dalam keadaan susah maupun senang. Semoga Allah SWT senantiasa menguatkan dan memudahkan setiap langkahmu," ujar Ricky.

Ricky Rizal berdoa setiap hari untuk anak-anaknya, supaya bisa cepat bertemu dan berkumpul di rumah pribadinya dengan anak, istri dan keluarganya yang sudah sekian lama tidak bertemu, dan Ricky Pun mendoakan anaknya itu agar selalu tumbuh sehat dan bahagia.

"Untuk ketiga putri kecil ayah yang selalu ayah rindukan, maafkan ayah karena sudah sekian lama ayah tidak pulang, semoga kalian selalu ingat dan rindu ayah juga," ucap Ricky

Kategori :