Agnes Gracia Haryanto Disebut Sempat Selfie Dekat Tubuh David yang Terkapar, Siasatnya Buat Mario Naik Pitam Dibongkar

Jumat 24-02-2023,14:58 WIB
Reporter : Aulia Nur Arhamni
Editor : Aulia Nur Arhamni

JAKARTA, DISWAY.ID - Aksi Agnes Gracia Haryanto yang diduga membuat Mario Dandy naik pitam hingga hajar David kini dikuliti.

Agnes Gracia Haryanto yang disebut sebagai pacar Mario Dandy itu juga bahkan sampai jadi trending.

Bahkan Agnes Gracia yang masih berumur 15 tahun dianggap sangat tega.

Pasalnya, ia diduga jadi biang kerok Mario hujani pukulan dan tendangan ke David yang merupakan anak petinggi GP Ansor hingga koma.

BACA JUGA:Pesan Menyentuh Jonathan untuk David dan Gus Yaqut yang Menangis Kenang David Baca Syahadat

Bahkan, video penganiayaan Mario ke David beredar luas di media sosial.

Agnes diduga turut merekam Mario saat lakukan pengeroyokan di Pasanggrahan, Jaksel tersebut.

Tidak hanya itu, Agnes juga disebut-sebut sempat selfie di dekat tubuh David yang sudah terkapar.

Dugaan siasat Agnes yang buat Mario naik pitam lantas dibongkar oleh warganet di media sosial.

Cerita soalperan Agnes juga diungkap oleh akun Twitter @ZoelHelmiLubis1.

BACA JUGA:Mantap, 8 Lapangan Training Center Buat Timnas Indonesia Bakal Dibangun di IKN, Ini Sumber Dananya!

Ia tampak mengunggah narasi yang memaparkan soal kejadian penganiayaan tersebut.

"Cewek ini juga yang sempat selfie di atas tubuh David yang sudah tak berdaya, sudah koma," tulis narasi yang diunggah @ZoelHelmiLubis1

"Ini adalah kolaborasi orang-orang sadis, yang dilakukan oleh orang dewasa, yang menikmati kesadisan adalah anak di bawah umur, dan yang menjadi korban juga adalah anak di bawah umur," sambung narasi.

Dilansir dari Twitter @habibthinkSee, siasat Agnes juga ikut dibongkar.

Agnes disebut-sebut sempat menghubungi David via WhatsApp sebelum pengeroyokan.

Kategori :