Moda Transportasi Ratusan Ribu Warga, KRL Jadi Media Edukasi Keamanan Obat dan Makanan

Selasa 05-11-2024,16:05 WIB
Reporter : Annisa Amalia Zahro
Editor : M. Ichsan

JAKARTA, DISWAY.ID-- Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) bersama dengan PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) berkolaborasi untuk memberikan edukasi kepada masyarakat, terutama pengguna kereta untuk lebih waspada terhadap keamanan obat dan makanan.

Sarana transportasi commuter line menjadi pilihan karena banyaknya masyarakat, terutama Jabodetabek dan Solo-Jogja yang bermobilisasi menggunakan KRL.

BACA JUGA:Atap Seng Nyangkut di Kawat Listrik Aliran Atas Stasiun Citayam, 20 Perjalanan KRL Terlambat

BACA JUGA:Lewati Jalur Perlintasan Liar, Motor Beat Temper KRL di Dekat Stasiun Tebet, KAI Keluarkan Peringatan

Untuk diketahui, rata-rata pengguna commute line mencapai 961.051 orang per hari pada hari kerja.

Sedangkan pada akhir pekan sebanyak 709.730 orang per hari. 

BPOM menilai banyaknya penumpang commuter line ini menjadi tantangan sekaligus peluang untuk meningkatkan literasi masyarakat mengenai obat dan makanan aman.

Edukasi ini sangat penting lantaran masih banyaknya obat dan makanan ilegal yang dijual, terutama di e-commerce.

Hasil patroli siber obat dan makanan BPOM mencatat sebanyak 245.805 link teridentifikasi menjual obat dan makanan ilegal serta tidak memenuhi ketentuan perundang-undangan.

BACA JUGA:1,5 Juta Orang Pengguna KRL dan MRT Nikmati Tarif Rp1 Selama Pelantikan Presiden

BACA JUGA:Pengguna KRL Tembus Hampir 900 Ribu Penumpang Sore Ini, Situasi Terpantau Kondusif

Jumlah tersebut, bahkan hanya mencakup sepanjang tahun 2024 hingga triwulan ketiga.

Oleh karena itu, kampanye “KataBPOM” ini menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam mencari informasi obat dan makanan yang valid dan tepercaya dengan menyasar pengguna sarana transportasi commuter line. 

“Kegiatan ini merupakan inisiasi awal kerja sama antara BPOM dan PT KCI yang diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap obat dan makanan aman, berkhasiat, dan bermutu,” ungkap Kepala BPOM Taruna Ikrar pada launching kampanye KataBPOM di Stasiun KRL Juanda, Jakarta, 4 November 2024.

Melalui kegiatan ini, masyarakat didorong untuk memilih produk yang aman melalui Cek KLIK (Cek Kemasan, Label, Izin Edar, dan Kedaluwarsa).

Kategori :