Musim Hujan, Jalur Wisata Lembang Berpotensi Longsor, Polisi Imbau Masyarakat Jangan Paksakan Diri
Terjadi longsor setelah Tangkuban Perahu pada pukul 16.05 WIB. Arus lalu lintas disekitar macet panjang.-@infobandungkota-Instagram
“Hari ini, arus lalu lintas sudah terjadi kemeriahan. Sejak pagi, sudah delapan kali one way terutama dari arah Bandung menuju Lembang. Penerapannya tergantung situasi di lapangan,” kata Kepala Satlantas Polres Cimahi Ajun Komisaris Sudirianto saat dikonfirmasi, Senin 2 Mei 2022.
Menurut Sudirianto, peningkatan volume kendaraan via jalur wisata Lembang mencapai 20 persen dibanding libur akhir pekan biasanya.
“Untuk peningkatan sudah sampai 20 persen, kebanyakan kendaraan masih wisatawan sekitar Bandung raya. Besok mungkin wisatawan dari luar daerah berdatangan,” ujarnya.
Selain menerapkan rekayasa lalu lintas, Satlantas Polres Cimahi juga berjaga di titik-titik persimpangan yang menjadi simpul kemacetan. Mulai dari Simpang Beatrix Simpang Grand Hotel, Simpang Panorama, serta di depan objek wisata Farm House dan The Great Asia Africa.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: