Mulyadi Pembunuh Janda di Bandung Gantung Diri di Pohon Petai, Polisi Menduga Soal Ini!

Mulyadi Pembunuh Janda di Bandung Gantung Diri di Pohon Petai, Polisi Menduga Soal Ini!

Ilustrasi gantung diri -jpnn.com-

BANDUNG, DISWAY.ID - Diburu oleh petugas kepolisian, Mulyadi pembunuh janda di Padalarang, Kabupaten Bandung Barat, melarikan diri dan bersembunyi di kebun.

Namun demikian, sebelum Mulyadi tertangkap polisi ia ternyata memilih mengakhiri hidupnya dengan gantung diri.

Mulyadi (40), pembunuh janda Wiwin Sunengsih (31) yang dicari polisi hampir sepekan terakhir.

BACA JUGA:Terus Selidiki Dugaan Korupsi Formula E, KPK Akui Butuh Waktu

Tak disangka, dia bersembunyi dan ditemukan gantung diri di pohon petai setinggi 3 meter di kebun hutan di belakang rumahnya.

Jarak kebun hutan itu 20 meter dari rumah keluarga Mulyadi di Kecamatan Padalarang, Kabupaten Bandung Barat.

Mulyadi ditemukan kali pertama oleh ibunya yakni Inah.

Banyak pertanyaan, mengapa Mulyadi yang dicari polisi hampir sepekan ini ternyata ditemukan di lingkungan dekat rumahnya.

BACA JUGA:Duh! CPNS Ditipu Oknum ASN Pemprov Kalbar Sejak 2017, Kerugian Capai Puluhan Juta

Ia ditemukan dalam kondisi tewas gantung diri. Apakah Mulyadi disembunyikan? Itu semua belum terjawab.

Namun, Kabid Humas Polda Jabar Kombes Ibrahim Tompo memastikan institusinya mencari ke segala lini keberadaan Mulyadi sejak sepekan terakhir.

“Sejak kejadian, yang bersangkutan melarikan diri dan dilakukan pencarian oleh anggota, beberapa hari yang lalu dapat info dari masyarakat yang melihat tersangka di beberapa tempat di hutan, akhirnya anggota mencari ke hutan dan kebun masyarakat, akhirnya ditemukan dalam keadaan gantung diri,” kata Ibrahim Tompo saat dihubungi, Kamis (12/5).

Ibrahim mengatakan, dugaan sementara, pelaku tewas karena bunuh diri. 

BACA JUGA:Tak Peduli Covid, Korea Utara Kembali Uji Coba Rudal di Pyongyang

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads