Dibanding ten Hag, Rooney Ngebet Pochettino Jadi Manajer MU: Dia Manajer Top!

Dibanding ten Hag, Rooney Ngebet Pochettino Jadi Manajer MU: Dia Manajer Top!

Wayne Rooney punya pilihan tersendiri soal siapa yang akan menjadi manajer Manchester United di masa depan-@waynerooney-Instagram

MANCHESTER, DISWAY.ID - Pendukung Manchester United seantero dunia menjadi terbelah dua, di mana satu kubu mendukung Erik ten Hag dan satunya mendukung Mauricio Pochettino.

Gejolak pergantian manajer permanen di Manchester United terus berputar seiring berkembangnya rumor di antara kedua manajer Ajax Amsterdam dan Paris Saint Germain itu.

Keduanya kini tengah fokus membawa skuad masing-masing untuk meraih gelar Liga.

Ajax Amsterdam memimpin Liga Belanda, sementara PSG yang berisikan pemain kelas dunia itu juga tengah memimpin.

BACA JUGA:Harga Batu Bara Melonjak 41,5 persen per April 2022, Imbas Embargo Pasokan Energi dari Rusia

BACA JUGA:Minyak Goreng Curah Dikemas Jadi Merek Baru, Kapolri: Ini Akan Kami Tindak Tegas!

Sementara itu, Manchester United menginginkan sosok manajer yang tepat untuk membenahi skuad sepeninggalan Ole Gunnar Solskjaer yang berisikan Cristiano Ronaldo, Paul Pogba, Jadon Sancho hingga Marcus Rashford.

Wayne Rooney memberi penilaian yang bisa dibilang cukup mengejutkan bagi fans MU.

Pasalnya, dibanding Erik ten Hag, Rooney tampaknya menginginkan Pochettino untuk manajeri Manchester United musim panas tahun ini.

Rooney menilai jika manajer asal Argentina itu merupakan manajer top dan tahu cara bekerja dengan pemain kelas dunia.

BACA JUGA:Bulog Impor 36 Ribu Ton Daging Kerbau untuk Kebutuhan Lebaran

BACA JUGA:Pelaku Balap Liar di Kendari Kalang Kabut, 43 Motor Berhasil Diamankan Polisi

Seperti diketahui, sejak pindah dari Juventus, Cristiano Ronaldo kesulitan mendapat suplai bola dari para rekannya.

Permainan yang cenderung monoton dan mudah terbaca, membuat pemain depan United kerap kesulitan mencetak gol.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads