Ruben Neves Ditawarkan ke Barcelona, Wolveshampton Pasang Harga Menohok!

Ruben Neves Ditawarkan ke Barcelona, Wolveshampton Pasang Harga Menohok!

Ruben Neves ditawarkan sang agen ke Barcelona. Tapi Wolveshampton memasang harga cukup tinggi-Ruben Neves-Instagram

BARCELONA, DISWAY.ID-- Jorge Mendes dilaporkan telah menawarkan Ruben Neves ke BARCELONA, hanya saja Wolveshampton memasang harga menohok.

Belum lama ini Jorge Mendes mengunjungi markas Barcelona untuk membahas sejumlah potensial transfer kliennya.

Salah satunya adalah Ruben Neves yang dia tawari kepada manajemen Barca.

BACA JUGA:Barcelona Resmikan Franck Kessie, Klausul Pelepasannya Sangat Fantastis

Gerard Romero, salah satu pakar transfer menyebut, Mendes mencoba Barcelona untuk mendatangkan gelanda timnas Portugal itu.

Di sisi lain, Wolveshampton juga tak begitu saja melepas sang pemain dengan mudah.

Dan menariknya, salah satu pemilik klub tersebut tak lain adalah Jorge Mendes.

Ia mengingnkan Barcelona agar dapat menebus Neves dengan harga 85 juta Euro.

BACA JUGA:Didatangkan Gratis dari AC Milan, Barcelona Langsung Pagari Franck Kessie 500 Juta Euro!

Jika melihat kondisi Barcelona saat ini memang cukup mustahil dengan krisis keuangan akibat dampak pandemi Covid-19.

Saat ini Barcelona tengah krisis keuangan. Mereka membutuhkan dana besar untuk penyeimbangan neraca klub.

Usaha Barca agar tak terkena sanksi federasi sepakbola Spanyol, harus menjual beberapa pemain kuncinya.

Salah satunya Frenkie de Jong yang dipaksa dijual kepada Manchester United dengan mahar fantastis.

BACA JUGA:Bukan 65 Juta, Barcelona Minta MU Tebus Frenkie de Jong Segini

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads