Nikmati Indahnya Negeri di Atas Awan dari Bumi Makukuhan Temanggung, Cek Lokasinya

Nikmati Indahnya Negeri di Atas Awan dari Bumi Makukuhan Temanggung, Cek Lokasinya

Pengunjung Taman Wisata Bumi Makukuhan yang berada di lereng Gunung Sumbing, tepatnya Desa Wonosari, Kecamatan Bulu, Kabupaten Temanggung tengah menikmati suasana dan pemandangan alam yang sangat menakjubkan. Foto: rizal ifan chanaris.--

BACA JUGA:Viral Pria Minta Kembali HP yang Diberikan, Mantan Kekasih Lapor Polisi

BACA JUGA:Tahun Baru Islam, Keraton Kasepuhan Cirebon Gelar Jamasan Benda Pusaka

Mereka berburu menyaksikan pemandangan sedikitnya 7 puncak gunung besar dari titik ini yakni Gunung Sumbing, Sindoro, Merapi, Merbabu, Andong, Sumowono, dan Prau.

“Di bawah lokasi wisata juga ada camp pendaki yang sangat memadai. Banyak pendaki dari Temanggung dan daerah lain yang singgah terlebih dahulu di sini sebelum naik ke puncak Gunung Sumbing,” jelasnya, Sabtu 30 Juli 2022.

Lanjutnya, untuk memasuki lokasi wisata ini pengunjung tidak dikenakan tarif sedikitpun.

Hanya ada tarif khusus untuk sewa jasa ojek dari base camp menuju pos 1 pendakian sebesar Rp 25.000 per orang dan tiket masuk jalur pendakian sebesar Rp 15.000 per pendaki. Serta tiket camp area Rp 10.000 per orang.

“Kalau wisata gardu pandangnya gratis. Bebas berselfie ria atau sekedar menikmati kesejukan alam sekitar,” ujarnya.

BACA JUGA:Razia Odong-Odong Bakal Digelar Rutin, Ini Peringatan Keras Korlantas Polri

BACA JUGA:Detik-Detik Brigadir J Tersungkur, Masih Ditembak dari Jarak Dekat, Bharada E Ungkap Fakta Ini

BACA JUGA:Seperti Film Action, Terungkap Baku Tembak di Rumah Ferdy Sambo Versi Bharada E, Ada Kokang Senjata dan...

Nonik (25), salah seorang pengunjung mengaku sangat takjub dengan sajian pemandangan panorama alam dari titik ini.

Menurutnya, ini adalah salah satu lokasi alternatif membuang stres serta kepenatan usai beraktifitas sehari-hari.

“Luar biasa menakjubkan. Menikmati hamparan lahan tembakau nan menghijau, puncak-puncak gunung, dan secangkir kopi. Bisa pagi, siang, sore, bahkan malam hari dengan rangkaian cahaya lampu yang sangat indah,” pungkasnya.

(Artikel ini tayang di jogja.disway.id dengan sumber berjudul Menikmati Indahnya Negeri di Atas Awan dari Bumi Makukuhan Temanggung)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: