Piala AFF U-16, Timor Leste Pimpin Group B Geser Thailand

Piala AFF U-16, Timor Leste Pimpin Group B Geser Thailand

Pelatih kepala tim U-16 Indonesia, Bima Sakti dalam konferensi pers jelang Piala AFF U-16 digelar di Sleman, Yogyakarta, 31 Juli 2022.-PSSI -disway.id

JAKARTA, DISWAY.ID - Tim nasional U-16 Timor Leste menyalip Thailand untuk menjadi pemimpin Grup B Piala AFF U-16 2022 setelah menundukkan Brunei Darussalam dengan skor 10-0 di Stadion Sultan Agung, Bantul, Kamis, 4 Agustus 2022.

Hasil tersebut membuat Timor Leste mengoleksi empat poin dari dua laga. Sementara Thailand, yang tergeser ke peringkat kedua, baru menjalani satu pertandingan dan mengumpulkan 3 poin.

Thailand baru akan bertanding pada Kamis 4 Agustus 2022 mulai pukul 19.00 WIB menghadapi Laos di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta.

BACA JUGA:AFF U-16 2022: Timnas Indonesia Gasak Singapura 9-0, Garuda Asia Pimpin Klasemen Group A

Dari laga melawan Brunei Darussalam, Timor Leste menguasai pertandingan sejak awal dan unggul dua gol pada babak pertama melalui gol Alexandro Lemos (34', 38').

Setelah turun minum, Timor Leste semakin menggila dengan melesakkan delapan gol tambahan.

Alexandro membuat dua gol lain atas namanya sendiri, lalu Luis da Silva (52'), bunuh diri Awangku Muhammad (54'), Norbert Goncalves (55'), Vabio Pires (76'), Jeremias do Santos (79') dan Totifano Amaral (86') memastikan kemenangan 10 gol tanpa balas Timor Leste atas Brunei Darussalam.

Berikutnya di Grup B, Timor Leste akan menghadapi pertandingan pamungkas, yang berpotensi menjadi laga penentu kelolosan langsung ke semifinal, melawan Thailand pada Minggu (7/8), di Stadion Maguwoharjo, Sleman, mulai pukul 15.00 WIB.

BACA JUGA:Raffi Ahmad Tawarkan Bonge Kado Ulang Tahun, Model Citayam Sampai Diajak ke Rumah Sultan Andara: Lu Mau Apa?

Sementara Brunei Darussalam, pada hari dan jam yang sama, akan bersua Laos di Stadion Sultan Agung, Bantul.

Piala AFF U-16 2022, yang berlangsung pada 31 Juli-12 Agustus, diikuti oleh 12 negara yang dibagi ke dalam tiga grup.

Grup A dihuni Indonesia, Vietnam, Filipina dan Singapura. Grup B beranggotakan Thailand, Timor Leste, Laos dan Brunei Darussalam, lalu di Grup C ada Malaysia, Australia, Myanmar dan Kamboja.

Agar lolos ke semifinal, tim peserta harus menjadi juara grup atau menduduki peringkat kedua terbaik fase grup.

BACA JUGA:AFF U-16 2022, Bima Sakti: Bertemu Singapura Timnas Lakukan Rotasi Pemain

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: antaranews.com

Berita Terkait

Close Ads