Jleb! Brigjen Krishna Murti Malah Posting Pakai Kacamata Hitam dan Dipandu Tongkat Saat Sambo Berbaju Oranye
Postingan Brigjen Krishna Murti.-Tangkapan layar @krishnamurti_bd91/Instagram-
Alhasil, ia tidak bisa melihat apapun di sekelilingnya.
Dari eksperimen tersebut, Krishna pun mengatakan bahwa ia berhasil mempelajari satu hal. Bahwa sebagai manusia, ia tidak boleh merasa hebat di dunia ini.
"Disana saya belajar, bahwa kita tidak boleh merasa hebat di bumi ini. Biasa biasa ajalah kita semua saja," tulisnya.
Masih dalam unggahannya, terlihat ada dirinya sedang berkeliling kota dengan mata ditutup dan hanya mengandalkan sebuah tongkat untuk menuntun jalan.
"Ketika kamu sedang diberi angin jangan merasa kamu sedang di atas angin. Ketika kamu sedang naik daun percayalah daun pun akan berguguran. Belajarlah untuk selalu merasa kekurangan. Karena dengan kekurangan kita belajar merasakan bahwa tidak ada yang sempurna," tulisnya lagi.
Krishna Murti membuat narasi dari latihan eksperimen tersebut dirinya menjadi belajar dan paham bahwa pada sejatinya terlepas dari jabatan yang dimiliki tetaplah manusia biasa.
"Baru saja diberi latihan setengah hari menggunakan kacamata yang menutup mata dan tidak bisa melihat sama sekali saya belajar, saya bukan siapa-siapa sama seperti kita semua. Kita bukan siapa-siapa," tulisnya.
Atas ungguhan tersebut, banyak komentar menanggapi tulisan Krishna Murthi. Bahkan ada yang mengkait-kaitkan dengan keadaan yang dialami mantan anak buahnya.
"Curhat pak komandan," komentar salah seorang netizen @adziz_ajelita.
BACA JUGA:Berpakaian Serba Putih, Adegan Putri Candrawathi Tiduran di Kasur Terlihat Jelas
Sebelumnya, Brigjen Krishna Murti juga menjadi perbincangan lewat postingan di media sosialnya belum lama ini.
Postingan Krishna Murti membahas soal motivasi mengenai sebuah jabatan yang langsung ramai dikomentari warganet.
Warganet saat itu menduga, postingan tersebut bak jadi sindiran Khrisna Murti untuk mantan bawahannya Ferdy Sambo yang kini terjerat kasus pembunuhan Brigadir J.
Melansir dari akun instagram pribadinya @krishnamurti_bd91 mengunggah sebuah video dari rombongan pendaki gunung disertai dengan keterangan di video yang menyinggung soal pangkat yang harus diraih dengan usaha, Senin 22 Agustus 2022.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: