Mengitip SPBU Vivo di Warung Buncit, Ternyata Begini Suasana dan Harga BBM Jenis Revvo 89 Hari Ini
SPBU Vivo di kawasang Warung Buncit, Jakarta Selatan-Bambang Dwi Atmodjo-
JAKARTA, DISWAY.ID-- Belakangan ramai kalau sejumlah SPBU Vivo ramai diserbu masyarakat karena terdapat jenis BBM yang lebih murah dibanding Pertamina.
Salah satu SPBU yang dipantau Disway.id, Senin 5 September 2022, di kawasan Warung Buncit, Jakarta Selatan, suasana SPBU Vivo cukup lengang.
Tak terlihat anrean yang belakangan ramai diberitakan dan viral di media sosial. Hanya ada beberapa motor yang sedang mengisi BBM.
BACA JUGA:Putus Dari Al Ghazali, Alyssa Daguise Singgung Soal Perselingkuhan, Sindir Mantan?
BACA JUGA:Waspada, Ada 9 Titik Demo Tolak Harga BBM dari di Jakarta
Kenaikan BBM jenis Pertalite, Pertamax, dan solar membuat masyarakat yang beralih ke bensin jenis Vivo yang harganya lebih murah.
Diketahui, SPBU Vivo menurunkan harga BBM di tengah kenaikan harga BBM Pertamina.
Suasana SPBU Vivo yang ada di Warung Buncit tampak lengang, tak ada antrean panjang-Bambang Dwi Atmodjo-
Untuk BBM jenis Revvo 89 yang harga sebelumnya Rp 9.290 per liter turun menjadi Rp 8.900 per liter.
Sampai hari ini, harga tersebut belum berubah seiring adanya desakan dari pemerintah agar menaikkan harganya.
BACA JUGA:Keraguan LPSK 'Bantah' Isu Putri Candrawathi Dilecehkan di Magelang: Setidaknya Bisa Teriak
BACA JUGA:Kena Usil Buzzer, Mahfud MD: Sejak dulu Saya Sudah Sering Bilang...
Kemudian, Revvo 92 yang sebelumnya dijual Rp 17.250 per liter menjadi Rp 15.400 per liter.
Lalu, ada juga BBM jenis Revvo 95 yang dijual Rp16.100 dari sebelumnya Rp 18.250.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: