Beredar Kabar KIB Lakukan Pertemuan dengan PDIP, Ini Jawaban Ketum PAN Zulkifli Hasan

Beredar Kabar KIB Lakukan Pertemuan dengan PDIP, Ini Jawaban Ketum PAN Zulkifli Hasan

Airlangga Hartarto, Ganjar Pranowo dan Zulkifli Hasan.-Ilustras: Syaiful Amri/Disway.id-Disway.id

JAKARTA, DISWAY.ID - Beredar kabar di pesan whatsapp bahwa telah terjadi pertemuan antara antara Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto dengan Megawati di rumah Jl.Teuku Umar No.29, RT.1/RW.1, Gondangdia, Menteng, Kota Jakarta Pusat, Minggu, 2 Oktober 2022.

Kronologi pertemuan, waktu baru menunjukkan pukul 09.20 WIB, mobil dinas dengan plat RI 15 milik Airlangga Hartarto masuk ke halaman sebuah rumah di jalan Teuku Umar Jakarta Pusat.

Pertemuan diadakan secara tertutup antara Megawati dan Airlangga Hartarto. Ikut hadir dalam pertemuan itu sekjen Golkar Lodewijk F Paulus, Sekjen PAN Edi Suparno, Puan Maharani, Hasto Kristianto dan Bambang Wuryanto.

BACA JUGA:Ganjar Pranowo Bereaksi, Instruksikan Dewan Kopral Dihentikan

Dari keterangan yang  disampaikan oleh Hasto, pertemuan itu membahas kesepakatan bergabungnya KIB ke kubu PDIP.

Megawati telah menyetujui syarat yang diajukan oleh KIB dan memutuskan memberikan tiket capres kepada Ganjar Pranowo.

Keputusan tersebut merupakan salah satu klausul dalam perjanjian yang diusulkan oleh KIB.

"KIB setuju," kata pak Airlangga asal capresnya Ganjar Pranowo dalam pesan yang beredar tersebut.

BACA JUGA:9 Nama Ini Bakal Capres 2024 yang Diumumkan Ketum PAN, Ada Puan Maharani dan Ganjar Pranowo

BACA JUGA:Ganjar Aman Koalisi Perantara Puan 

Sementara Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan. Menegaskan bahwa isu yang beredar tersebut tidak benar. "Tidak benar," ujar Zulhas kepada Disway.id, Senin 3 Oktober 2022. 

Terpisah, menanggapi isu yang beredar Ketua Satuan Relawan Ganjarist Lampung Achmad Huzairin, mengatakan, isu yang beredar bagian dari dinamika yang sengaja dihembuskan. Meski isu itu hoax atau kabar bahong. 

"Isu-isu seperti itu biasa mas, dan bisa dipastikan itu hoax. Saya pun terima pesan singkat itu," imbuhnya.

"Kami yakin jika ada pertemuan menyangkut perihal koalisi, partai politik akan menyampaikan secara terbuka," terang Huzairin, dihubungi Disway.id.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads