Viral WNI Mabuk Serang Pramugara Turkish Airlines, Pesawat Mendarat Darurat di Kualanamu

Viral WNI Mabuk Serang Pramugara Turkish Airlines, Pesawat Mendarat Darurat di Kualanamu

WNI Mabuk Serang Pramugara Turkish Airlines--Instagram/@jakinfo_

JAKARTA, DISWAY.ID - Heboh di media sosial, video warga negara Indonesia (WNI) mabuk dan serang pramugara di dalam pesawat.

Menurut informasi, peristiwa penyerangan seorang pria kepada kru peaswat itu terjadi di Turkish Airlines.

Video pria tidak terkontrol karena mabuk itu mencuri perhatian usai diunggah oleh akun Instagram @jakinfo, 12 Oktober 2022.

Imbas dari kejadian itu, Turkish Airlines TK 56 rute Turki-Jakarta mendarat darurat di Bandara Kualanamu, Medan pada Selasa 11 Oktober 2022.

"Pesawat yang seharusnya mendarat di Bandara Soekarno Hatta pukul 18.05 WIB itu mengalami keterlambatan karena seorang penumpang yang merupakan WNI bernamaMuhammad John Jaiz Boudewijn (48) mabuk dan menyerang kru pesawat," tulis akun tersebut.

BACA JUGA:Bikers Brotherhood 1% Akan Rayakan Ulangtahun ke-34 dengan Pesta Gede-gedean

"Pelaku memukul seorang pramugara dalam kondisi mabuk. Pramugara yang menjadi korban pun melakukan perlawanan hingga ada penumpang lainnya yang ikut memukul pelaku sehingga keributan pun tak terelakan," sambung narasi akun terkait.

Terkait hal ini, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan mengatakan, pesawat Turkish Airlines seharusnya dijadwalkan mendarat di Bandara Soekarno-Hatta pada Selasa 11 Oktober 2022 sekitar pukul 18.05 WIB.

“Informasi dari petugas Turkish Airlines di Bandara Soetta bahwa delayed terjadi dikarenakan adanya penumpang WNI di pesawat Turkish Airlines yang mabuk, kemudian memukul salah seorang crew/pramugara pesawat Turkish Airlines saat pesawat masih mengudara,” ujar Zulpan dalam keterangannya, Rabu 12 Oktober 2022.

BACA JUGA:Sindiran Mahfud MD saat Tragedi Kanjuruhan Berbuntut Saling Lempar Tanggung Jawab: Ini jadi Perhatian

Muhammad John Jaiz Boudewijn MJJB) yang berstatus warga negara Indonesia (WNI) mengalami luka-luka akibat dipukul penumpang lain yang terpancing emosi dan kemudian diturunkan di Bandara Kualanamu.

“Karena terjadi kegaduhan di atas pesawat kemudian pesawat Turkis Airlines menurunkan Penumpang WNI yang luka (MJJB) di Bandara Kualanamu, Medan,” paparnya.

Pesawat tersebut kemudian melanjutkan penerbangannya ke Bandara Soetta yang seharusnya mendarat pukul 18.05 WIB menjadi pukul 19.05 WIB.

Sontak saja banyak warganet yang berikan komentar beragam di media sosial tersebut.

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads