Kapan Tersangka Rizky Billar Ditahan? Polri 'Senggol' Ancaman 5 Tahun
Rizky Billar -Instagram/ @rizkybillar-Instagram/ @rizkybillar
Rizky Billar juga ternyata telah lama melakukan KDRT terhadap istrinya. Namun Zulpan enggan memberikan penjelasakan terkait kapan dan lamanya dilakukan.
Sebelumnya, polisi memastikan Rizky Billar dalam keadaan sehat saat diperiksa.
"Kalau polisi memeriksa itu jelas yang kita tanya yaitu kesehatan, apakah saudara dalam keadaan sehat? Jadi memang dalam keadaan sehat yang jelas," ungkap Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Nurma Dewi kepada wartawan, Rabu 12 Oktober 2022.
Dalam pemeriksaan, penyidik telah menyiapkan sebanyak 38 pertanyaan. Menurut dia, Rizky Billar memiliki hak jawab terkait daftar pertanyaan yang diajukan.
"(Pemeriksaa) sekarang lagi berlangsung. Penyidik sudah mempersiapkan 38 pertanyaan. Untuk perkembangan nanti diinfokan kembali pertanyaan berapa yang bisa kita tanyakan. Kemudian ada hak jawab dari R," tuturnya.
Di sisi lain, kuasa hukum Rizky Billar, Adek Erfil Manyebut Lesti Kejora sudah ditalak satu suaminya.
Setelah menalak, Billar merasa hal tersebut bisa langsung diperbaiki dengan berhubungan suami istri.
"Jadi jam 5 ribut kan lagi, ngamuk lagi Lesti. Klien saya mau ke kamar mandi menenangkan diri. Ketika dia (Billar) menuju kamar mandi kan (Lesti) ngamuk terus nih, 'Oke, kakak talak satu kamu'," terang Adek dilansir dari PMJ NEWS, 10 Oktober 2022.
Sejak talak dijatuhkan, menurut Adek, Lesti menjadi labil dan emosi. Bahkan Letsi menarik kerah Rizky Billar sampai kalung yang dikenakan suaminya itu putus. Hal ini pula yang membuat Rizky Billar reflek.
Reflek Rizky Billar itulah saat menepis tarikan Lesti, membuat istrinya terjatuh atau terbanting, bukan dibanting seperti pemberitaan sejauh ini.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: