Oppo A77s Resmi Dijual Rp 3 Jutaan, Fitur dan Teknologinya Tak Kalah Jauh dengan Oppo Reno7 4G
OPPO Indonesia resmi merilis Oppo A77s dengan harga Rp 3 jutaan-OPPO Indonesia-
Oppo A77s juga didukung dengan hardware terbaru dan nggak tebang pilih, yakni kamera belakang berkualitas 50 MP AI Dual Camera.
Meski hanya 50 MP, Aryo mengklaim kualitas foto yang dihasilkan akan mendekati kualitas kamera Ultra Clear 108 MP.
Oppo A77s digenggaman tangan tampak memiliki kesan premium meski ponsel ini dihargai Rp 3 jutaan-OPPO Indonesia-
Tapi yang lebih menarik adalah fitur Bokeh Flare Portrait yang sebelumnya hanya ada pada Reno Series kini OPPO hadirkan pada A Series untuk pertama kalinya.
"Ini pertama kalinya pada lini seri A, OPPO menghadirkan fitur Bokeh Flare Portrait yang mampu menghasilkan foto potret dengan efek titik cahaya bokeh seperti kamera profesional," kata Aryo.
BACA JUGA:iPhone 14 Siap Rilis di Indonesia, Ini Bocoran Tanggal dan Harganya
Nggak berhenti sampai di situ, sama seperti Oppo A57, ponsel generasi lanjutan A series ini juga dibekasi dengan fitur audio yang mumpuni Dual Ultra Linear Stereo Speaker.
"Pengguna bahkan bisa mengaktifkan Ultra-Volume yang menginginkan suara yang lebih keras tanpa mengurangi kualitasnya," jelas Aryo.
Untuk dapur pacunya, ponsel Oppo A77s telah dibekali dengan chipset atau prosesor lansiran Snapdragon 680 4G yang dapat memberi peningkatan kinerja CPU hingga 102 persen dan peningkatan kinerja GPU sebesar 76 persen dibanding generasi sebelumnya.
"Kita cuma ada satu pilihan, yakni RAM 8GB plus ROM atau ruang penyimpanan sebesar 128 GB yang dapat ditingkatkan hingga 1 TB dengan kartu MicroSD," terang Aryo lagi.
BACA JUGA:Review Oppo Reno 8 Z 5G, Sesuaikah Dengan Harganya?
Serunya lagi, kata Aryo, untuk pertama kalinya di Indonesia ponsel Oppo A Series memiliki RAM yang dapat diekspansi hingga 8 GB.
"Nantinya RAM Expansion 8GB akan tersedia melalui peningkatan perangkat lunak," ucap Aryo.
Oppo A77s juga untuk pertama kalinya menggunakan ColorOS 12.1 dengan peningkatan keamanan privasi data dan informasi.
"Privasi Data Foto dapat dengan cerdas menghapus detail metadata foto dan video untuk mencegah kebocoran informasi pribadi. Dengan Dasbor Privasi, pengguna dapat melihat dan mengelola aplikasi kerika mengakses data pribadi, sehingga memastikan informasi sensitif pengguna tidak digunakan dengan tidak semestinya," terang Aryo.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: