Mikel Arteta Optimis Juara Grup Demi Hindari Barcelona Hingga Juventus
Mikel Arteta ingin Arsenal juara grup A Europa League demi menghindari Barcelona hingga Juventus yang tereliminasi Liga Champions-Foto/Dok/Arsenal-
Arsenal saat ini menduduki puncak klasemen Liga Europa dengan meraih hasil sempurna dengan empat kemenangan.
The Gunners datang ke Stadion Phlips dengan kepercayaan diri yang tinggi karena sembilan pertandingan di semua kompetisi tak terkalahkan.
Akan tetapi skuat Mikel Arteta harus berhati-hati dengan kondisi pemain yang bermain lima kali dalam dua pekan.
Skuat Arsenal pun sebenarnya tidak merata dari tim utama dan tim cadangannya tapi Mikel Arteta harus melakukan rotasi demi kondisi pemain tidak ada yang cedera.
BACA JUGA:Klasemen Premier League Pekan Ke-13: Arsenal Tetap Berada di Puncak
"Kami harus mengeluarkan 11 pemain dan mereka harus bermain, kami tidak dapat mengubah 11 pemain itu setiap pertandingan," pungkasnya
Sedangkan PSV menduduki posisi kedua Liga Europa dengan perolehan 7 poin dan selisih 3 poin dari Bodo/Glimt yang berada di posisi ketiga.
Pada laga sebelumnya PSV Eindhoven harus menelan kekalahan tipis 1-0 di Emirates Stadium, Jumat 21 Oktober 2022 lalu.
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: