Piala Dunia 2022 Qatar, Ini Kekuatan Uruguay dari Lini Depan sampai Jadwal Pertandingan

Piala Dunia 2022 Qatar, Ini Kekuatan Uruguay dari Lini Depan sampai Jadwal Pertandingan

Uruguay mulai mempersiapkan timnya menjelang laga Group H Piala Dunia 2022 Qatar. -Uruguay Official -

JAKARTA, DISWAY.ID - Piala Dunia 2022 Qatar menghadirkan kekuatan Uruguay dengan segudang pemain muda potensial di Grup H.

Piala Dunia 2022 Qatar bagi Uruguay menjadi ajang pamer kekuatan dan pamor Luis Suarez kontra Ronaldo.

Uruguay sebelum menjadi tim peserta Piala Dunia 2022 Qatar memiliki catatan bagus di ajang paling akbar di dunia.

Pencapaian Uruguay terbaik di Piala Dunia yakni pada tahun 1930 yang menyabet sebagai Juara.

BACA JUGA: Bruno Fernandes Cuekkin Cristiano Ronaldo di Timnas Portugal, Joao Mario: Itu Bercanda Doang Kok

Uruguay kembali tampil di semifinal pada tahun 1950 disusul menjadi tim semifinal 1954, 1970. Lalu pada Piala Dunia 2010 Uruguay berada di peringkat empat.

Tak cukup hanya di gelaran Piala Dunia, Uruguay juga berhak membidik kebijakan terbaik di turnamen lain.

Uruguay berhasil menjadi juara Copa America 1916, 1917, 1920, 1923, 1924, 1926, 1935, 1942, 1956, 1983, 1987, 1995 dan terakhir menjadi juara pada tahun 2011.

BACA JUGA: Kisruh Akibat Pernyataan Ronaldo, Seorang Pengacara Olahraga: 'Manchester United Bisa Memutuskan Kontrak'

Uruguay di Peringkat FIFA: 14

Dalam perjalanannya ke Piala Dunia 2022, Uruguay lolos dengan menduduki peringkat ketiga klasemen akhir kualifikasi zona Conmebol dengan torehan 28 poin dari 18 laga.

Luis Suarez merupakan penyerang paling tajam, ia mampu mencetak 8 gol. Raihan terbaiknya ini dibayangi Giorgian de Arrascaeta lewat 5 gol.

BACA JUGA: Luis Suarez Tinggalkan Atletico Madrid dan Kembali ke Amerika Selatan Setelah Sukses Berkarir di Eropa

Pada gelaran Piala Dunia 2018 di Rusia, Uruguay mencapai fase perempat final sebelum disingkirkan Prancis yang akhirnya menjadi juara dengan skor 2-0.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads