Tawaran dari Al-Nassr Bisa Menggoda Ronaldo Bersatu dengan Messi? Rumornya Makin Kencang

Tawaran dari Al-Nassr Bisa Menggoda Ronaldo Bersatu dengan Messi? Rumornya Makin Kencang

Prospek kerja sama antara Ronaldo dan Messi dinantikan banyak orang--(Twitter/@Cristiano/Instagram/@leomessi)

JAKARTA, DISWAY.IDRonaldo dan Messi digadang-gadang sebagai dua dari sekian banyak pemain terbaik sepanjang masa yang pernah bermain di lapangan hijau.

Opini itu bukannya tanpa dasar. Apabila digabungkan keduanya memiliki 12 Balon d’Or yang dianggap sebagai penghargaan tahunan untuk pemain terbaik.

Adapun dari jumlah prestasi kolektif, pencapaian keduanya jika digabungkan sudah meraih 71 trofi bersama klub dan timnas.

Torehan fenomenal itu membuat orang-orang membayangkan apabila Ronaldo dan Messi bisa bersatu.

BACA JUGA:Ronaldo Sukses Ukir Sejarah, Rekor 4 Pemain Legendaris Ini 'Dikolongi'

Sebelum kontrak Ronaldo diputus Manchester United, dia dan Messi sama-sama punya kontrak sampai bulan Juni 2023.

Hanya saja saat ini Ronaldo sudah berstatus sebagai free agent yang artinya akan segera mendapatkan klub baru walau bukan tidak mungkin menandatangani kontrak dalam jangka pendek.

Sedangkan Messi dikabarkan akan memperpanjang kontraknya bersama PSG.

BACA JUGA:Bak Film Laga, DPO Kasus Korupsi Berhasil Ditangkap Setelah Kejar-kejaran Sejauh 3 Km di Tol JORR

Ronaldo menurut rumor ditawari gaji fantastis nyaris mencapai Rp4 triliun untuk bisa bergabung dengan klub kaya raya asal Arab Saudi, Al Nassr.

Apabila tawaran itu diterima mantan pemain Real Madrid, Juventus dan Manchester United itu ada kemungkinan bekerja sama dengan Messi.

Messi saat ini terikat kerja sama menjadi duta pariwisata Arab Saudi dan mendapat bayaran Rp 474 miliar per tahunnya.

Al Nassr berpotensi menggunakan nama Ronaldo untuk mempromosikan klub beserta Arab Saudi secara global.

BACA JUGA:Ucapkan Selamat ke PM Baru Malaysia Anwar Ibrahim, Jokowi Ingin Segera Bertemu

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads