Wajah Pelaku Bom Bunuh Diri di Bandung Tersebar, Ternyata Mantan Napi Teroris yang Bebas Tahun 2021

Wajah Pelaku Bom Bunuh Diri di Bandung Tersebar, Ternyata Mantan Napi Teroris yang Bebas Tahun 2021

Ini Wajah Pelaku Bom Bunuh Diri Di Bandung, Yang Ternyata Mantan Napi Teroris Yang Bebabas Bersyarat Pada 2021.-humas polda Jabar-

Selain itu, Supono juga membenarkan juga bawah Agus merupakan mantan napi teroris (napiter) yang mendekam di Lapas Nusakambangan pada 2017 silam. 

Kemudian, Agus lalu bebas bersyarat pada 2021 lalu.

“Pernah di penjara kan waktu itu kasus teroris juga, bebas bersyarat tahun 2017, di penjara di Nusakambangan” jelasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, dketahui ada satu orang anggota polisi yang bertugas di Polsek Astana Anyar, Bandung Jawa Barat, dikabarkan tewas atas kejadian bom bunuh diri yang terjadi pagi hari ini, Rabu 7 Desember 2022.

BACA JUGA:Langsung Sat Set! Kaesang Cuma Butuh Waktu Dua Bulan Untuk Lamar Erina Gudono

BACA JUGA:Rekontruksi Kasus Mayat Wanita di Tol Becakayu, Rudolf Pastikan Tidak Ada CCTV di Lokasi Usai Terima Kunci Unit

Pihak Polda Jabar pun memastikan hingga saat ini ada sembilan orang menjadi korban ledakan bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar, Kota Bandung.

Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Ibrahim Tompo mengkonfirmasi satu anggota Polisi yang tewas atas kejadian tersebut bernama Aipda Sofyan.

"Hasil verifikasi di lapangan, benar bahwa ini kejadian yang disebabkan oleh seseorang yang membawa alat peledak yang terjadi di depan Polsek, di mana menimbulkan korban saat ini kurang lebih sembilan orang, dan satu orang meninggal," tutur Kombes Ibrahim dalam keterangannya, Rabu 7 Desember 2022.

BACA JUGA:Peluncuran Hunter 350 di Indonesia Juga Dibarengi Pembukaan Gerai Royal Enfield Antasari

BACA JUGA:BPJS Kesehatan Palangka Raya Raih Lagi Anugerah Keterbukaan Informasi Kalteng

Kombes Ibrahim menerangkan dari sembilan korban yang tersampak ledakan bom bunuh diri itu, delapan di antaranya adalah anggota kepolisian dan seorang masyarakat.

"Anggota satu orang meninggal," terangnya.

Dalam hal ini Ibrahim mengatakan, Polda Jawa Barar memastikan pelaku tewas di lokasi kejadian dengan tubuh pelaku yang hancur dan ditemukan dalam kondisi yang sangat mengenaskan.

"Ada satu orang meninggal, diidentifikasi sebagai pelaku yang membawa alat," tukasnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: