Siap-siap, Beberapa Bahan Pokok Bakal Naik Harga Jelang Nataru

Siap-siap, Beberapa Bahan Pokok Bakal Naik Harga Jelang Nataru

beberapa kebutuhan bahan pokok diprediksi akan ada kenaikan harga jelang Nataru 2023-kemendag-

JAKARTA, DISWAY.ID-- Harga beberapa bahan pokok kebutuhan masyarakat terpantau naik di pasar tradisional jelang perayaan natal dan tahun baru 2023.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta Suharini Eliawati, mengakui ada kenaikan harga bahan pokok sejumlah pangan di Ibu Kota menjelang Natal dan tahun baru 2023.

BACA JUGA:Jadwal Hari Kedua West Java Qualifiers: Final di Lapangan, Penyisihan di Lintasan

BACA JUGA:Ada Wapak, Sosiolog Agama Duga Keluarga Kalideres Lakukan Ritual Sebelum Meninggal

Suharini mengatakan, kenaikan harga bahan pokok di pasaran tersebut lantaran adanya permintaan yang tinggi mengenai ketersedian bahan pokok.

"Komoditas pangan yang terpantau mengalami kenaikan harga adalah beras, telur ayam, dan cabai rawit merah," ujar Eliawati dikonfirmasi, Jumat 9 Desember 2022.

Eliawati juga mengaku pihaknya, belum memerinci berapa rata-rata kenaikan harga tiga bahan pokok kebutuhan tersebut.

BACA JUGA:Hujan Deras, Komplek Polri Mampang Kerap Tergenang Banjir, Warga Minta Pemerintah Keruk Kali

BACA JUGA:Pengalaman Unik KPU RI Saat Tahapan Verifikasi Faktual

Menurutnya, Tingginya permintaan atas kebutuhan pangan terjadi pada komoditas telur ayam, yakni 12,72 persen. 

Kemudian untuk peningkatan terendah adalah bawang putih, yakni 0,76 persen.

Namun Eliawati menuturkan kenaikan harga pokok akhir tahun kali ini, tidak lebih tinggi dibanding dengan tahun-tahun sebelumnya.

"Memang terjadi tren kenaikan harga pangan. Namun, secara umum kenaikannya tidak setinggi tahun-tahun sebelumnya," tuturnya.

BACA JUGA:Mengenal Keluarga Erina Gudono, Calon Besan Jokowi yang Ternyata Pakar Ekonomi

Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News

Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads