6 Ide Usaha Kecil Hadapi Gelombang Resesi 2023, Nomor 4 Gak Perlu Modal

6 Ide Usaha Kecil Hadapi Gelombang Resesi 2023, Nomor 4 Gak Perlu Modal

ilustrasi resesi-Foto/Freepik/Rawpixel.com-

JAKARTA, DISWAY.ID - Isu resesi membuat masyarakat kembali putar otak agar bisa terus mendapat pemasukan hingga cuan.

Saat resesi berlangsung, otomatis krisis akan melanda yang kemudian menjadikan daya beli masyarakat terhadap barang konsumsi ikut menurun.

Selain itu, ekonomi dan  jumlah lapangan pekerjaan diramalkan menurun saat resesi melanda. 

Meski demikian, sejumlah usaha atau bisnis diprediksi bisa menjadi ladang cuan di tengah resesi.

BACA JUGA:Harga Emas di Pegadaian Hari Ini: Antam hingga UBS Masih Berkilau di Atas Rp 1 Juta per Gram

Mengingat krisis ekonomi semasa Covid-19 menimbulkan banyak pemutusan hubungan kerja (PHK), ada baiknya Anda mempersiapkan usaha sampingan untuk menjadi cushion di masa ekonomi yang sulit.

Dikutip dari beberapa sumber, berikut adalah sejumlah bisnis yang bisa menjadi alternatif di tengah badai resesi 2023:

1. Bahan Pokok

Sembako merupakan kebutuhan yang wajib dipenuhi oleh masyarakat. Karenanya, meski dalam kondisi ekonomi yang sulit, masyarakat akan tetap akan mencari bahan-bahan makanan pokok untuk bertahan hidup.

Anda bisa memanfaatkan ide bisnis ini untuk meraih keuntungan yang menjanjikan. 

Bisnis ini juga bisa dilakukan dengan modal yang relatif kecil namun memiliki potensi keuntungan yang besar karena perputaran arus kasnya yang cukup cepat. 

2. Makanan dan Minuman

Bisnis ini juga bisa menjadi ide yang baik saat resesi melanda. Meski daya beli berkurang, kebutuhan akan makanan dan minuman pastilah ada.

Bisnis makanan dan minuman ini juga terbukti bertahan dalam menghadapi pandemi COVID-19. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber:

Berita Terkait

Close Ads