Tuh, Kan! Erik ten Hag Marah Besar, MU Malah Lepas Gakpo ke Liverpool: Saya Tak Mau Bicara...
Erik ten Hag sudah membuat daftar pemain yang akan dijual pada bursa transfer musim panas-@eriktenhag-Instagram
MANCHESTER, DISWAY.ID -- Erik ten Hag dilaporkan marah besar karena direksi Manchester United (MU) membiarkan Cody Gakpo bergabung ke Liverpool.
Bukan rahasia lagi jika Erik ten Hag menjadi sosok manajer yang mengidolakan Gakpo untuk bergabung ke Old Trafford, markas MU.
Sudah lama Ten Hag mengidam-idamkan Gakpo bermain di Premier League Liga Inggris berseragam Setan Merah.
BACA JUGA:Ten Hag Senyum Lebar! Rashford Perpanjang Kontrak dengan MU
Kedekatan Ten Hag dengan Gakpo sudah terjalin sejak musim panas lalu. Sang pemain juga tak menyembunyikan jika dirinya ingin bermain untuk Erik ten Hag.
Keinginan Ten Hag agar MU segera merekrut Gakpo setelah Cristiano Ronaldo berulah dan akhirnya dipecat klub.
Ten Hag disebut percaya jika potensi Gakpo akan menggantikan peran Ronaldo di posisi penyerang.
Saat ini MU sendiri telah memiliki empat pemain berposisi penyerang; Marcus Rashford, Anthony Martial, Jadon Sancho dan Antony.
BACA JUGA:Erik ten Hag Cuma Senyum Ditanya Soal Cody Gakpo, Gelagat Apa Nih?
Namun jika melihat keempat pemain tersebut lebih cenderung bermain lebih melebar.
Sepanjang gelaran Piala Dunia 2022 lalu Cody Gakpo diplot sebagai pemain ujung tombak timnas Belanda oleh Louis van Gaal.
Makin sip lagi, pemain PSV Eindhoven itu berhasil mencetak tiga gol hingga membawa Belanda tembus keperempat final.
Ini menunjukkan jika Gakpo dapat diandalkan sebagai penyerang utama MU untuk mengarungi sisa musim Liga Inggris 2022/2023.
BACA JUGA:Canggih! MU Berbenah, Erik ten Hag Pakai 2 Cara Ini Demi Targetkan Tembus 4 Besar Liga Inggris
Cek Berita dan Artikel lainnya di Google News
Temukan Berita Terkini kami di WhatsApp Channel
Sumber: